Find Us On Social Media :

Wih, Benelli Bakal Bangun 10 Mesin Baru Mulai 250 Cc Sampai 1200 Cc

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 29 September 2020 | 18:15 WIB
Benelli bakal bangun 10 mesin baru untuk motor baru, apa aja tuh? (Indianautosblog.com)

Baca Juga: Sangar Abis! Moge Bertampang Mirip Kawasaki Z1000 Segera Meluncur, Intip Spek Lengkapnya

Mesin satu silinder

Benelli akan memiliki jajaran mesin satu silinder, berpendingin udara yang mencakup unit 250 cc, 380 cc, dan 530 cc.

Benelli Imperiale 530 sudah dalam pengembangan dan dikatakan didukung oleh mesin 530 cc satu silinder baru.

Mesin parallel-twin

Selain mesin satu silinder, Benelli juga akan memperkenalkan mesin baru 400 cc, 700 cc, dan 900 cc paralel-twin.

Meskipun Benelli belum mengungkapkan motor mana yang akan menggunakan mesin ini, perkiraannya ada pada TRK 800 ADV dan Leoncino Cross.

Baca Juga: Diam-diam Meluncur Motor Baru Bergaya Retro Saingan Royal Enfield, Dijual Terbatas Bro!

Saat ini, Benelli memiliki mesin 300 cc, 500 cc, dan 750 cc silinder ganda.

Mesin 3 silinder

Benelli diharapkan untuk memperkenalkan kembali platform mesin 3 silinder yang pernah digunakan di Tornado Tre dan TNT 899.

Meski begitu, detail mengenai mesin ini belum terungkap.

Benelli diharapkan menggunakan mesin 900 cc di TNT 899i.