Find Us On Social Media :

Wuih, Ada Apa Nih Valentino Rossi Akan Hadir di Sesi Tes MotoGP di Portimao

By Indra Fikri, Selasa, 6 Oktober 2020 | 14:00 WIB
Ada apa ya, pembalap tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi akan hadir di sesi tes MotoGP di sirkuit Portimao. (Twitter @yamahamotogp)

Baca Juga: Panas, Ayah Jorge Lorenzo Sebut Valentino Rossi Raja Curang di MotoGP

Termasuk Bradley Smith, meski berkomitmen menggantikan Andrea Iannone, dan Stefan Bradl yang menggantikan Marc Marquez.

Pembalap penguji Aprilia akan bergabung hanya di hari pertama, pembalap Jerman dari Honda juga di hari kedua.

Di sesi tersebut juga tidak akan melihat pembalap Yamaha Petronas, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo beraksi.

Para pembalap MotoGP yang akan hadir pada 7 Oktober hanya akan bisa balapan dengan motor road bike alias produksi massal.

Pembalap penguji, pada hari Rabu dan Kamis akan mengetes dengan motor balap prototipe.

Baca Juga: Wuih, Valentino Rossi Buka Suara Tentang Tim VR46 di MotoGP, Sudah Bicara dengan Bos Yamaha

Minggu depan Valentino Rossi akan kembali ke lintasan di Portugal ini bersama murid-muridnya dari Akademi VR46 untuk melakukan tes pribadi.

Berikut ini nama-nama pembalap MotoGP dan pembalap penguji di sesi tes MotoGP di sirkuit Portimao:

Pembalap reguler:

KTM: Brad Binder, Pol Espargarò, Miguel Oliveira.
Ducati: Francesco Bagnaia, Andrea Dovizioso, Jack Miller, Johann Zarco.
Honda: Alex Marquez, Takaaki Nakagami.
Suzuki: Joan Mir
Yamaha: Valentino Rossi, Maverick Vinales
Aprilia: Aleix Espargarò

Pembalap penguji:

Aprilia: Bradley Smith (Rabu 7), Lorenzo Savadori (Kamis 8)
Ducati: Michele Pirro
Yamaha: Jorge Lorenzo
Honda: Stefan Bradl
KTM: Dani Pedrosa
Suzuki: Sylvain Guintoli