Find Us On Social Media :

6 Provinsi Ini Lagi Pemutihan Serta Bebas Denda Pajak Kendaraan Bermotor, Coba Cek Daerah Bikers Termasuk Gak

By M Aziz Atthoriq, Sabtu, 17 Oktober 2020 | 12:15 WIB
Ilustrasi STNK dan BPKB. Kuy bayar pajak kendaraan sekarang mumpung ada pemutihan pajak. (Tribunnews.com)

MOTOR Plus-Online.com- 6 Provinsi ini terdapat pemutihan serta bebas denda pajak kendaraan bermotor, coba cek daerah bikers termasuk gak.

Hayo ngaku siapa nih yang pajak motornya nunggak alias telat bayar?

Eits ada kabar gembira nih bikers saat ini terdapat masa pemutihan dan penghapusan denda pajak kendaraan bermotor.

Nah asyik nih masih ada 6 daerah yang masih menerapkan program pemutihan bebas denda pajak kendaraan yaitu:

Baca Juga: Asyik BLT Subsidi Gaji Tahap 2 Akan Cair, Ini 4 Cara Bikesr Cek Masih Tercatat Atau Tidak Terima Bantuan

1. JAWA BARAT

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Barat dalam masa Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) memperpanjang program pemutihan bebas denda pajak.

Pemutihan bebas denda pajak di Jawa Barat namanya Program Triple Untung yang semula berakhir pada 31 Juli 2020 diperpanjang sampai 23 Desember.

Ilustrasi STNK. Pemutihan pajak kendaraan diperpanjang, ini dia ketentuannya. (Otofemale.grid.id)

Dikutip dari laman resmi Bapenda Jawa Barat, ada Tiga Keuntungan pada Program Triple Untung yang bisa didapatkan oleh para Wajib Pajak.

Baca Juga: Baca Juga: Mumpung Masih Pemutihan, Yang Masih Nuggak Pajak Segera Bayar, Cuman Sampai Tanggal Segini Bro