Find Us On Social Media :

Test Ride Suzuki Nex Crossover, Jalan Aspal Dan Berlumpur Begini Rasanya!

By Erwan Hartawan, Rabu, 2 Desember 2020 | 22:00 WIB
Test Ride motor Suzuki Nex Crossover (Istimewa/ fotofotomoto)

MOTOR Plus-Online.com -  PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) gelar test ride Suzuki Nex Crossover di Sentul Bogor, Rabu (2/12/2020), jalan aspal dan berlumpur begini rasanya.

Test ride kali ini berjarak 6 km di mulai dari Ritzeky Bistro dan berhenti di Nex Crossover Spot.

Bikin penasaran gimana sih rasanya motor terbaru Suzuki ini, simak penjelasannya.

Saat riding Nex Crossover terbilang nyaman untuk rider Motor Plus-online yang punya tinggi 167 dan berat 65 Kg.

Baca Juga: Diam-diam Launching Suzuki Nex Crossover, Kok Lebih Mahal daripada Honda BeAT Street?

Baca Juga: Keren Nih! Suzuki Kasih Warna dan Livery Baru Buat Nex II, Segini Harga Terbarunya

Posisi kaki pun tidak mentok dengan handling dan punya floor board yang terbilang cukup luas.

Digital Speedometer juga memanjakan mata yang udah gak suka liat spidometer berjarum lagi.

Yang pertama kali dirasakan motor semi cross ini cukup nyaman berada dijalanan beraspal.

Namun sayangnya tidak ada yang spesial saat melaju diaspal yang mulus.

Test Ride Nex Corssover di Sentul (Istimewa /Fotofotomoto)

Baca Juga: Harganya Setara Honda Scoopy, Kembaran Suzuki Nex II Cross Ini Akhirnya Resmi Meluncur

Ini disebabkan memakai mesin SEP (Suzuki Eco Performance) 115 cc, 1-cylinder, SOHC (Single Over Head Camshaft) dan teknologi FI (Fuel Injection).

Jadi urusan tenaga masih sewajarnya motor matic dikelas 115cc.

Saat ditengah perjalanan kami mencoba melewati lubang dan polisi tidur yang sedikit tinggi.

Disini baru terasa kelebihan motor ini.

Baca Juga: Maudy Ayunda Trending Gara-gara Video Live Instagram dengan Seorang Pria, Ternyata Pernah Jadi Brand Ambassador Motor Matic Ini

Kedua motor ini dilengkapi suspensi yang enak.

Karakter suspensi depannya cukup lembut.

Suspensi mono dibelakangnya juga masih terasa nyaman buat pinggang.

Selain itu dengan tinggi 1.055 mm membuat motor ini enggak mentok saat melibat jalur berlubang.

Baca Juga: Cuma Bayar Rp 1,6 Juta Bisa Bawa Pulang Suzuki Nex II Cross yang Dibanderol Rp 15.450.000

Menariknya, Suzuki juga menyediakan sesi off-road alias jalanan berlumpur.

Ketika dibawa ke medan jalan tanah dan bebatuan, Suzuki Nexcross sangat mumpuni.

Nex Crossover dijalan belumpur (Istimewa/ Fotofotomoto)

Dengan ukuran ban depan 80/90 dan ban belakang 90/90, motor ini cakep dibawa melintasi jalur lumpur.

Apalagi memang motor ini dibuat memang untuk semi cross.

Baca Juga: Cuma Bayar Rp 1,6 Juta Bisa Bawa Pulang Suzuki Nex II Cross yang Dibanderol Rp 15.450.000

Nah berbicara soal handling, motor ini juga sangat anteng dan 'nurut' ketika keluar-masuk tikungan.

Di bagian pengereman, terlihat sangat seimbang antara tenaga motor dengan performa motor matic ini.

Nah buat bikers yang emang demen semi cross engga ada salahnya si cobain motor ini.

Suzuki sendiri menawarkan Nex Crossover dalam 2 pilihan warna yakni stronger red-titan black dan solid black.

Baca Juga: Penjualan Suzuki Tumbuh di Tahun 2019, Ini Motor Yang Paling Laris

Desain stripping baru dan penggunaan warna merah pada brake caliper dan rear spring memberikan aksen unik dan dinamis.

Urusan harga Suzuki membanderol Nex Crossover ini Rp 17.990.000 (on the road Jakarta).