Find Us On Social Media :

Kenalin Bro Eko Saiful, Driver Ojek Online Pendekar Tangan Satu

By Ardhana Adwitiya, Sabtu, 30 Januari 2021 | 19:00 WIB
Eko Saiful Nur Amin (26), driver ojek online pendekar tangan satu (Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online)

Baca Juga: Waspada, Driver Ojol Jelaskan Ciri-ciri Jalan yang Banyak Ranjau Paku

Usai dihajar truk, Eko pun dilarikan ke Rumah Sakit di daerah Kebumen. 

"Sempat dirawat di rumah sakit Kebumen, tapi karena infeksi di sisa tangan saya."

"Akhirnya saat dipindahkan ke Bekasi dirawat lagi," ujarnya.

Setelah kondisinya pulih, Eko bingung karena masih ingin mencari nafkah sebagai driver ojol.

Eko pun mendapat informasi kalau ada driver ojol lain yang hanya punya tangan kiri saja.

Baca Juga: Bikers Waspada Ranjau Paku Bertebaran di Jalanan Jakarta, Ini Lokasinya

Bro Eko saat bekerja sebagai driver ojek online Gojek menggunakan motor Honda Vario 125. (Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online.com)

Dari informasi itu, Eko mencari tahu bagaimana caranya tetap bisa mencari nafkah. 

Meskipun, Eko hanya punya satu tangan.

"Diajarin dari teman sesama ojol yang punya tangan kiri saja, jadi motor harus ada beberapa ubahan," ucap Eko.

"Kayak cara mindahin gas ke setang sebelah kiri, sama gimana cara adaptasi ngegas pakai tangan kiri, butuh waktu juga," tambah pria kelahiran Karanganyar ini.

Eko pun mendaftarkan diri ke perusahaan Gojek, dan kini bekerja menggunakan Honda Vario 125 tahun 2014.