Find Us On Social Media :

Siap-siap Ajukan Pinjaman Modal dari Ninja Xpress, Cuma 5 Menit Cair

By Galih Setiadi, Selasa, 9 Maret 2021 | 19:00 WIB
Ilustrasi uang tunai. Pinjaman modal dari Ninja Xpress limit Rp 50 juta, siap-siap ajukan! (Tribunnews.com)

MOTOR Plus-online.com - Asyik banget bakal ada pinjaman modal dari Ninja Xpress, siap-siap ajukan.

Kabar gembira buat bikers yang butuh tambahan modal usaha, Ninja Xpress buka peluang pinjaman modal nih.

Ninja Xpress gandeng Jenius membuka peluang pinjaman modal usaha buat pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM).

Gak tanggung-tanggung, nilai limit pinjaman sampai Rp 50 juta!

Baca Juga: Cepet Ajukan Pinjaman Online dari Pegadaian Lewat Aplikasi HP, Uang Ditransfer Ke Rekening

Baca Juga: Sehari Cair Pinjaman Online Tanpa Agunan dari Pemerintah Ajukan Via HP

Ninja Xpress menargetkan, pinjaman modal bagi 100 pelaku social commerce dan usaha mikro.

Program ini memudahkan para shipper dan pelaku UKM menukarkan poin yang mereka dapatkan untuk dapat ditukar dengan berbagai macam hadiah menarik.

Terdapat 50% responden menghadapi kendala berupa keterbatasan modal untuk menjalankan usahanya.

"Kami mendengar keluh kesah dari para shipper serta pelaku UKM dalam berbisnis di tengah keadaan yang tidak pasti ini, untuk itu program layanan loyalty program merupakan inisiatif kami agar dapat membantu meringankan beban pelaku UKM dan shipper dalam bertarung di dunia bisnis," ujar Ignatius Eric Saputra, Country Head Ninja Xpress dikutip dari Kontan.co.id.

Baca Juga: Hore Dapat Bantuan Rp 3,55 Juta Bakal Kebagian Pinjaman Juga, Sikat Bro

Pinjaman modal yang merupakan bagian dari fasilitas Ninja Academy, fokus untuk shipper kategori brand owner dengan pengiriman paket 200 hingga 499 volume per bulan, dan juga para reseller.

Peluang pinjaman modal ini sesuai dengan usulan Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki.

Supaya bisa mengembangkan usaha UMKM diperlukan sebuah skema pembiayaan yang modern dengan tidak ada lagi mensyaratkan agunan dalam pemberian kredit.

Sejalan dengan itu, Ninja Xpress membantu pelaku UKM untuk memperoleh pinjaman modal dengan tanpa agunan.

Country Head Ninja Xpress, Ignatius Eric Saputra. Bakal ada tawaran pinjaman modal limit Rp 50 juta, asyik! (Ninja Xpress)

Baca Juga: Cepet Ajukan Pinjaman di Bank BRI, Suku Bunga Kredit Turun Lagi Loh

Dilengkapi dengan teknologi yang telah ter automasi, proses pengajuan pinjaman tidak membutuhkan waktu lama.

Hanya dengan pengajuan 5 menit, maka dana dapat langsung cair.

Adapun untuk bunga flat 1,75% per bulan dan limit pinjaman Rp 50 juta dengan jangka waktu pinjaman 1 bulan-36 bulan.

Selain pinjaman modal, aplikasi terbaru tukar poin Ninja Rewards akan sangat membantu pelaku UKM dalam menukarkan poin yang dapat ditukar menjadi hadiah menarik.

Baca Juga: Syarat Mudah Pinjaman Tanpa Agunan BNI Tersedia Rp 32 Triliun Siap Dibagikan Cepet Ajukan

Hingga saat ini, lebih dari 700 UKM telah terdaftar menjadi member aktif Ninja Rewards dan sudah menikmati fasilitas ini.

Pada akhir kuartal 2 2021 Ninja Xpress menargetkan 1.500 UKM terdaftar dalam Ninja Rewards.

Makanya Ninja Xpress terus berusaha mendaftarkan lebih banyak UKM untuk menikmati fasilitas Ninja Rewards agar UKM semakin terpacu dalam menjalankan bisnis di tengah pandemi.

"Kami percaya program layanan terbaru ini merupakan program paling komprehensif dibanding dengan pemain logistik lain di Indonesia." kata Ignatius.

Baca Juga: Cepet Ajukan Pinjaman Tanpa Agunan BNI Tersedia Rp 32 Triliun Siap Dibagikan Syarat Mudah

"Layanan komprehensif terbaru Ninja Rewards dan fasilitas pinjaman modal di Ninja Academy merupakan komitmen Ninja Xpress sebagai bentuk kepedulian kami kepada para shipper yang setia menggunakan layanan Ninja Xpress" lanjutnya.

Bagi pelaku UKM yang menggunakan marketplace akan mendapatkan 1 poin untuk setiap 1 kali pengiriman.

Sedangkan untuk Social Commerce akan mendapatkan 2 poin untuk setiap 1 kali pengiriman dengan masa berlaku poin selama 6 bulan.

Wah semoga tawaran pinjaman modal dari Ninja Xpress ini bisa segera dibuka ya.


Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul "Ninja Xpress buka peluang pinjaman modal usaha bagi pelaku UKM"