Find Us On Social Media :

Motor Lelah Usai Liburan? Jangan Lupa Segera Rawat Motor Milik Brother

By Yuka Samudera, Rabu, 26 Mei 2021 | 21:10 WIB
Motor lelah usai liburan? Jangan lupa segera rawat motor milik brother! (Dok. YIMM)

“Untuk perawatan saya selalu melakukannya di bengkel resmi Yamaha dan senantiasa di Yamaha Flaghsip Shop Pemuda Semarang,” jelasnya.

Perawatan berkala sepeda motor seharusnya tidak boleh terlewat, jika kendaraan ingin selalu dalam performa yang apik.

Hendro Sucipto, Service Advisor Yamaha Flagship Shop Semarang mengatakan, setiap servis sepeda motor, ada prosedur yang dilakukan mekanik.

”Kami akan selalu berupaya melayani konsumen dengan maksimal. Sehingga masyarakat bisa puas dan motornya bisa digunakan dengan aman dan nyaman, tanpa gangguan pada salah satu komponennya,” ujar Hendro.

Baca Juga: Jarang Diperhatiin, Standar Motor Juga Perlu Dirawat Agar Bebas Karat, Begini Caranya

Ditambahkannya, sebagai informasi kepada konsumen, dirinya coba memberi tahu tahapan yang seharusnya dilakukan mekanik saat menangani kendaraan yang diservis.

Ada 22 pemeriksaan servis yang dimiliki Yamaha. (Dok. YIMM)

Setidaknya ada 22 pemeriksaan saat servis dilakukan.

”Khusus untuk sepeda motor injeksi ada tambahan, seperti pemeriksaan sistem injeksi dan mencetak hasilnya, kemudian mengecek indikator Warning Light yang terdapat pada panel indikator,” ungkap Hendro.

Berikut 22 poin prosedur servis Yamaha: