Find Us On Social Media :

Ini Perbedaan Oli Mineral, Semi Sintetik, Full Sintetik, dan Ester, Mana yang Paling Bagus?

By Fadhliansyah,Iday, Rabu, 30 Juni 2021 | 11:15 WIB
Ilustrasi oli. Ini Perbedaan Oli Mineral, Semi Sintetik, Full Sintetik, dan Ester, Mana yang Paling Bagus? (GridOto.com)

Ini karena struktur molekul oli mineral yang tidak rata dapat membuat komponen saling mengikis satu sama lain, sehingga komponen mesin baru bisa bertaut dengan pas dan beradapatasi dengan mekanismenya.

2. Oli Semi Sintetik

Oli semi sintetik atau synthetic blend oil adalah campuran antara oli mineral (minyak bumi) dengan oli sintetik.

Oli mineral dan oli sintetik dicampur dengan persentase tertentu untuk meningkatkan kemampuan dari oli mineralnya.

“Untuk campuran base oilnya, sudah jarang menggunakan yang grup 1 karena lebih efisien dan bagus grup 2,” lanjut wanita yang biasa disapa Danny ini.

Baca Juga: Update Harga Oli Motor Matic Juni 2021, Jangan Tunggu Motor Rusak

Oli jenis ini masuk dalam base oil grup 3 yang merupakan mineral base oil terbaik dan sering disebut sebagai semi-synthetic, karena ada sedikit penambahan base oil synthetic untuk menguatkan beberapa karakteristik dari mineral base oil tersebut.

Base Oil Group 3 merupakan kelanjutan penyulingan dari base oil 1 dan 2 dengan meminimalisir kembali nitrogen, sulfur, oksigen, wax dan logam berat lainnya, hingga menjadi isoparafin dan sering disebut parafnic base oil.

“Kelebihan oli semi sintetik lebih stabil dibanding mineral, range viskositasnya juga lebih lebar baik pada suhu rendah maupun suhu tinggi,” tambah wanita ramah ini.

Selain itu kadar penguapannya juga lebih rendah, melumasi dan melapisi metal lebih baik dan mencegah terjadi gesekan antar logam, tahan terhadap oksidasi sehingga lebih tahan lama sehingga lebih ekonomis dan efisien, meningkatkan tenaga dan mesin lebih dingin, mengandung detergen yang lebih baik untuk membersihkan mesin dari kerak.

Baca Juga: Jangan Sering Lumasi Rantai Motor Pakai Oli Bekas, Nih Efeknya!