Find Us On Social Media :

Kenalan Sama Matik Honda Musuh Pom Bensin, Lebih Irit Dari Honda BeAT

By Dimas Pradopo,Indra Fikri, Selasa, 20 Juli 2021 | 12:15 WIB
Kenalan sama motor matik baru keluaran Honda, musuh pom bensin karena lebih irit daripada Honda BeAT. (Honda.co.jp)

Kapasitas mesin Honda Dunk yang juga mengadopsi teknologi eSP ini hanya 50 cc 4-tak, SOHC dua klep tanpa radiator.

Powernya pun jauh lebih kecil dari Honda BeAT.

Honda Dunk mempunyai tenaga maksimal cuma 4,43 hp di 8.000 rpm, sedangkan torsi maksimumnya hanya 4,1 Nm di 6.000 rpm.

Sementara Honda All New BeAT tenaga maksimalnya 8,9 hp di 7.500 rpm, dan torsi maksimumnya mencapai 9,3 Nm di 5.500 rpm.

Honda Dunk (Honda.co.jp)

Honda Dunk melakukan debut perdananya di Tokyo Motor Show 2013.

Negara yang pertama kali menjual Honda Dunk adalah Jepang.

Honda Dunk dibanderol 218,900 Yen, kalau di konversi ke dalam rupiah sekitar Rp 29 jutaan.

Honda Dunk mempunyai desain mungil khas Kei Car, mobil-mobil kecil di Jepang.

Baca Juga: Heboh Motor Baru Yamaha NMAX Dijual Lebih Murah dari Honda BeAT, Begini Cara Dapatinnya