Find Us On Social Media :

Auto Kaya Mendadak Punya Uang Koin Ini, Harganya Bisa Buat Borong Ribuan Yamaha NMAX

By Galih Setiadi, Sabtu, 9 Oktober 2021 | 22:15 WIB
Uang koin Double Eagle, harganya bisa kebeli ribuan Yamaha NMAX. (Kolase Sotheby)

Misalnya saja uang koin Double Eagle tahun 1933 ini, bro.

Uang kuno tersebut berlapis emas dan dianggap sebagai yang paling indah sepanjang masa.

Uang koin yang dicetak pertama kali pada 1907 ini menampilkan Lady Liberty yang melangkah maju ke depan dan elang yang sedang terbang di bagian belakang.

Presiden Franklin Roosevelt memindahkan negara itu dari standar emas dengan harapan memperkuat ekonomi yang dirusak oleh Great Depresion pada tahun 1933.

Baca Juga: Bisa Kaya Punya 10 Keping Uang Koin Rp 1.000 Kelapa Sawit, Bank Indonesia Bongkar Bahan Baku Pembuatannya

Tahun berikutnya, direktur U.S. Mint memerintahkan pencairan semua Double Eagles tahun 1933, yang telah dipukul tetapi tidak pernah dikeluarkan.

Uang koin Double Eagle yang memecahkan rekor inilah satu-satunya dari jenis koin tersebut yang dimiliki oleh orang pribadi secara sah.

Makanya enggak heran masuk Guinnes World Record, dengan uang koin termahal di dunia.

Gimana enggak, uang koin keluaran tahun 1933 tersebut laku seharga 18,9 juta Dollar AS atau sekitar Rp 269,3 milliar, wow!

Baca Juga: Uang Koin Kelapa Sawit Masih Kalah Mahal, Ini 5 Uang Kuno Paling Mahal dan Jadi Incaran