Find Us On Social Media :

Apa Rasanya Jadi Warga Yang Masih Tinggal di Tengah Sirkuit Mandalika?

By Indra Fikri, Minggu, 21 November 2021 | 13:49 WIB
Apa rasanya menjadi warga yang masih tinggal di tengah-tengah sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat? (Google.com)

MOTOR Plus-online.com - Apa rasanya menjadi warga yang masih tinggal di tengah-tengah sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat?

Di tengah hingar bingarnya gelaran WorldSBK Indonesia 2021 di sirkuit Mandalika, masih ada warga yang bertahan untuk tinggal di tengah sirkuit.

 

Mereka lah warga Dusun Bunut, Mandalika, Sandubaya, Kota Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Dusun Bunut ini merupakan salah satu dusun yang terdampak pembangunan sirkuit yang menjadi tuan rumah WorldSBK Indonesia 2021 dan MotoGP Indonesia 2022 ini.

Lebih tepatnya, Dusun Bunut berada tidak jauh dari tikungan 5, 6, 7, dan 8 sirkuit Mandalika.

Hingga gelaran WSBK Indonesia 2021 berlangsung, masih ada sejumlah warga yang masih menempati rumahnya di sana.

Salah satu warga Dusun Bunut yang bernama Rame mengaku, kalau keluarganya terganggu dengan raungan motor para pembalap.

"Kalau terganggu ya pasti. Tapi mau bagaimana lagi," kata Rame yang masih bertahan di area tengah sirkuit.

Baca Juga: WSBK Mandalika 2021 Jadi Balapan Terakhir Banyak Pembalap Dunia

Baca Juga: Kenapa Toprak Razgatlioglu Juara WSBK 2021, Padahal Finish Kedua