Find Us On Social Media :

Hasil FP1 Moto3 Qatar 2022, Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji Raih Hasil Segini

By Yuka Samudera, Jumat, 4 Maret 2022 | 16:57 WIB
Hasil FP1 Moto3 Qatar 2022, pembalap Indonesia Mario Suryo Aji raih hasil segini. (Honda Team Asia)

Ia sempat berada di posisi ke-15 di pertengahan sesi latihan bebas pertama tersebut.

Namun semakin mendekati akhir sesi latihan, posisi dirinya malah semakin menurun.

Hingga akhir sesi FP1 Moto3 Qatar 2022, ia berada di posisi ke-24.

Ia mampu menghasilkan catatan waktu 2 menit 8,748 detik.

Untuk sesi FP1 Moto3 Qatar 2022 kali ini, pembalap Dennis Fogia menjadi yang tercepat pertama dengan catatan waktu 2 menit 5,414 detik.

Disusul pembalap Andrea Migno yang mencatatkan waktu 2 menit 6,384 detik.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji Lebih Cepat Di Tes Pramusim Moto3 Portimao Hari Kedua, Nih Hasilnya

Lalu di posisi ke-3 tercepat diduduki pembalap Carlos Tatay  dengan torehan waktu 2 menit 6,554 detik.

Hasil lengkap FP1 Moto3 Qatar 2022 bisa dilihat di bawah ini.