Find Us On Social Media :

Perbandingan Biaya Perawatan Motor Injeksi dan Motor Karburator, Buruan Servis

By Galih Setiadi, Sabtu, 5 Maret 2022 | 16:10 WIB
Ilustrasi injeksi dan karburator. Biaya perawatan motor injeksi dan motor karburator Maret 2022, buruan dicek. (GridOto.com)

"Antara motor injeksi sama karburator tuh beda waktunya, motor injeksi setiap 10 ribu kilometer, nah kalau motor karbu 5 ribu," lanjut Cristian.

Soal biaya, Cristian mengatakan biaya servis motor injeksi dan karburator berbeda.

"Biayanya (motor injeksi) Rp 70 ribu tinggal ditunggu, kalau (motor) karbu itu Rp 40 ribu, khusus motor matic," terangnya.

Ketika MOTOR Plus Online cek ke bengkel umum lainnya, biaya servis motor injeksi dan karburator enggak selisih jauh.

Baca Juga: Penyakit Motor Injeksi Mendadak Mati saat Digas di Lampu Merah, Simak Penjelasan Mekanik Bengkel

"Kalau di sini (servis) motor injeksi Rp 90 ribu, kalau karbu Rp 50 ribu untuk motor matic," kata pemilik Bengkel Motor 78, Wahyu Suwandi.

"Tergantung motornya, kalau servis motor injeksi biasanya 10 ribu kilometer, kalau karbu 5 ribu kilometer," terangnya.

Nah, buat brother pemilik motor injeksi maupun karburator, buruan dicek dan servis.