Find Us On Social Media :

Cuma Gara-gara Masalah Parkir Motor, Pemuda di Taman Sari Tega Bacok Pemotor

By Aditya Prathama, Kamis, 2 Juni 2022 | 15:40 WIB
Ilustrasi Pembacokan Oleh Pemuda di Jakarta Barat Perkara Masalah Parkir (THINKSTOCKPHOTOS)

Motor Plus-online.com - Cekcok masalah parkir motor, pemuda di Tamansari, Jakarta Barat bacok seorang pemotor

Samsul Bahri (24) dan LG (24) terlibat cekcok di parkiran kawasan Tamansari, Jakarta Barat, Selasa (31/5/2022).

Nahasnya, akibat cekcok tersebut muncul korban luka, LG membacok Samsul Bahri.

Penyebabnya, pelaku tak terima sebab tegurannya terhadap korban tak digubris.

Teguran pelaku terkait cara korban memarkirkan motor miliknya.

Karena peristiwa ini korban mengalami luka bacok cukup parah di bagian lengan kanan dan punggung.

Korban pun harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Sementara LG, pelaku pembacokan langsung dibekuk polisi.

Baca Juga: Maling Nekat Kondisi Parkiran Ramai Berani Gasak Motor Honda Vario di Surabaya, Pemilik Sampai Kebingungan

"Pelaku telah kami amankan, saat ini sedang dalam proses penyidikan," kata Kapolsek Metro Tamansari, AKBP Rohman Yonky Dilatha, Rabu (1/6/2022).

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Tamansari, Jakarta Barat, AKP Roland Olaf Ferdinan melanjutkan, peristiwa pembacokan ini karena pelaku tak senang tegurannya ke korban tak digubris.

Sebab, keberadaan motor korban menghalangi motor lainnya.

"Jadi korban diminta ke pelaku supaya tidak mengunci stang sepeda motornya saat parkir," ujar Roland.

Namun korban tidak menggubrisnya, hingga terjadilah pembacokan yang dilakukan LG.

"Pelaku berhasil diamankan dua jam setelah kejadian pembacokan. kita amankan tak jauh dari lokasi," terangnya.

Atas perbuatanya, kata Roland, LG dikenakan Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan yang mengakibatkan korban luka, dengan ancaman hukuman diatas 5 tahun penjara.

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul "Perkara Motor Dikunci Stang, Pertumpahan Darah Terjadi di Parkiran Tamansari"