Find Us On Social Media :

Bagai Langit dan Bumi Mobil Balap Formula E dengan Motor MotoGP, Mana Paling Mahal

By Ahmad Ridho, Jumat, 3 Juni 2022 | 21:15 WIB
Harga mobil balap Formula E dengan motor MotoGP mana lebih mahal? (fiaformulae)

Tak hanya itu, harga motor MotoGP yang fantastis dikarenakan keistimewaan komponen di dalamnya.

Melansir Box Repsol, komponen-komponen tersebut terdiri dari dapur pacu hingga kaki-kaki.

Artinya, sangat wajar jika motor sekelas MotoGP dibanderol dengan harga yang mahal.

Part atau komponen yang membuat harga motor MotoGP jadi lebih mahal dibanding mobil balap Formula E. (Box Repsol)

Kemudian, komponen elektronik yang menunjang kinerja mesin seperti sensor, kabel, dan panelnya bisa mencapai 100 ribu euro atau setara dengan Rp 1,6 miliar.

Box Repsol menegaskan, tidak ada komponen yang harganya dibawah seribu euro.

Lalu, di bagian kaki-kaki, motor MotoGP biasanya berkiblat pada standar yang sudah ditentukan oleh Federasi Motor Internasional (FIM).

Pada bagian rem yang bisa tembus di angka 70 ribu euro atau setara dengan Rp 1,1 miliar, tentunya harga ini belum termasuk dengan pajak, luar biasa.

Baca Juga: Perbandingan Top Speed Mobil Formula E dan Motor MotoGP, Hasilnya Bikin Kaget

Harga rem tersebut sudah sepaket dengan tiga pasang kaliper, tiga silinder, 10 cakram karbon dan 28 bantalan yang akan menunjang kaki-kaki motor MotoGP.

Tak ketinggalan, instrumen penting lainnya yaitu ban motor MotoGP juga dibanderol sangat mahal.

Pasalnya, setiap motor MotoGP memiliki ban khusus yang berbeda tiap sirkuit.

Michelin adalah sebuah produsen ban multinasional, diketahui sebagai penyuplai tunggal ban motor MotoGP.

Dimana pihaknya harus menyiapkan 1,2 juta Euro yang setara dengan Rp 19,4 miliar.

Nah sekarang tahu kan bro, ternyata harganya lebih mahal motor MotoGP dibanding mobil balap Formula E.