Find Us On Social Media :

Diduga Gara-gara Servis Motor Matic, 3 Rumah Di Bandung Ludes Terbakar

By Ardhana Adwitiya, Minggu, 5 Juni 2022 | 13:15 WIB
Diduga gara-gara pemilik rumah servis motor matic, 3 rumah di Kabupaten Bandung, Jawa Barat ludes terbakar. (Dok. Damkar Kabupaten Bandung)

Bahkan hampir rata seluruh bangunannya dengan tanah.

"Rumah yang berdempetan dan dominan terbuat dari kayu ini cepat membuat api membesar dan menghanguskan rumah ketiga rumah korban, kami tiba di lokasi tidak lama dari laporan pada pukul 18:40 WIB," ucapnya.

Adapun ketiga rumah korban yang terbakar ini adalah rumah milik Abdul Zaelani, Edwin dan Indra.

Dari ketiga rumah tersebut dihuni dari beberapa keluarga yang bertotalkan 44 orang.

Pemadam Kebakaran Kabupaten Bandung, mengerahkan tiga unit jenis pancar dan satu unit rescue untuk mengatasi kebakaran yang terjadi di Kampung Kertamanah tersebut.

Agus mengatakan, kebakaran tersebut menyebabkan adanya satu korban yaitu Abdul yang kini telah dibawa ke rumah sakit terdekat.

Sedangkan untuk kerugian dari kebakaran ini ditaksir mencapai Rp 500 juta.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kebakaran Hebat Hanguskan 3 Rumah di Pangalengan, Api Diduga dari Motor yang Sedang Diperbaiki