Find Us On Social Media :

Wuih Razia Pajak Kendaraan Justru Diminta Warga Setiap Bulan, Ternyata Ini Alasannya

By Galih Setiadi, Jumat, 10 Juni 2022 | 23:05 WIB
Foto ilustrasi. Razia pajak kendaraan dapat respon positif dari warga. (TribunSolo.com)

MOTOR Plus-online.com - Biasanya banyak yang takut, razia pajak kendaraan justru diminta warga setiap bulan, ternyata ini alasannya.

Biasanya begitu tahu ada razia pajak kendaraan atau jenis razia lainnya, banyak orang yang menghalalkan segala cara supaya bisa lolos.

Namun, razia pajak kendaraan kali ini justru mendapat respon yang positif dari beberapa warga.

Seperti operasi gabungan atau razia pajak kendaraan yang digelar Samsat Kota Depok.

Pihaknya menggelar razia pajak kendaraan di di Jalan Boulevard Grand Depok City, Sukmajaya, Kota Depok.

Adapun operasi tertib tersebut berlangsung pada Rabu (8/6/2022).

Beberapa petugas gabungan dilibatkan, seperti TNI-Polri, Pemkot Depok dan Bank BJB.

Seperti yang disampaikan salah satu pemilik kendaraan berupa motor, Sigit (37).

Baca Juga: Siap-siap Razia Operasi Patuh 2022 Digelar Sebentar Lagi, Pelanggaran Ini Jadi Incaran

Rupanya, razia pajak kendaraan menyertakan mobil caravan bagi wajib pajak yang ingin membayar langsung di lokasi.