Find Us On Social Media :

Menjajal Honda ADV 160, Posisi Riding Lebih Santai, Karakter Mesin Mirip PCX 160

By Yuka S., Rabu, 6 Juli 2022 | 17:00 WIB
Mencoba riding di atas Honda ADV 160, ternyata posisi riding lebih santai dan karakter mesin mirip Honda PCX 160! (Dok. AHM)

Kemudian area pijakan kaki MOTOR Plus rasa sedikit lebih lega di bagian dek selonjorannya.

Tapak sepatu MOTOR Plus bisa tertampung semua, berbeda dengan Honda ADV 150 yang dek selonjornya agak sempit.

2. Mesin 160 cc baru lebih responsif

Honda ADV 160 menggunakan mesin 160 cc eSP+ 4 Valve terbaru dari Honda.

Mesin tersebut mirip dengan Honda PCX 160 dan Honda Vario 160.

Karakter mesin Honda ADV 160 terbaru ini responsif di tarikan awal.

Begitu juga dari tengah hingga ke atas, tenaganya mengisi terus.

Mesin Honda ADV 160 ternyata responsif dan tenaganya mengisi terus. (Dok. AHM)

Baca Juga: Pilihan Harga Honda ADV 160 Varian CBS dan ABS, Selisih Rp 3 Jutaan Ini Perbedaannya

Honda ADV160 didukung mesin 160 cc 4 katup, berpendingin cairan, eSP+ dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. 

Tenaga maksimum yang dihasilkan 11,8 kW @8.500 rpm dengan torsi maksimum hingga 14,7 NM @6.500 rpm.

3. Kenyamanan suspensi

Untuk urusan peredam kejut alias suspensi Honda ADV 160 lumayan unik.

Suspensi depan terasa empuk mirip Honda ADV 150.

Sokbreker belakang MOTOR Plus merasa agak sedikit keras namun berefek motor lebih stabil saat melibas tikungan.

Honda ADV 160 resmi diluncurkan PT AHM di PRJ Kemayoran Jakarta pada Jum'at (1/7/2022). (MOTOR Plus-online/ Reyhan Firdaus)

Bisa saja bakal lebih empuk jika dipakai berboncengan.

Itu dia brother impresi awal saat menjajal Honda ADV 160 hari ini, Rabu (6/7/2022).

Brother juga bisa saksikan video Live Facebook test ride Honda ADV 160 di bawah ini