Find Us On Social Media :

Bikers Motor Matic Bisa Simak Tips Rawat Komponen CVT Matic Biar Awet

By Yuka S., Sabtu, 9 Juli 2022 | 16:45 WIB
Ilustrasi. Begini tips rawat komponen CVT matic, bikers pengguna motor matic bisa simak nih! (Isal/GridOto.com)

MOTOR Plus-Online.com - Begini tips rawat komponen CVT matic, bikers pengguna motor matic bisa simak nih!

CVT (Continuously Variable Transmission) matic merupakan mekanisme transmisi pada motor matic.

CVT terdiri dari beragam komponen untuk mendukung performa motor, salah satunya yang penting adalah V-Belt.

“Sepeda motor matik menjadi pilihan mayoritas pengendara sepeda motor di Indonesia karena dinilai lebih praktis dan nyaman digunakan. Namun selain menggunakannya, pengendara wajib mengetahui perawatan yang tepat agar dapat terus menikmati kenyamanan dan performa yang terbaik dari motor matik," buka Riyadi Prihantono, Koordinator Manager After Sales & Motor Sports PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)

"Salah satunya perawatan V-Belt sebagai komponen penting pada sepeda motor matik. Namun karena keberadaannya tidak terlihat, tepatnya di dalam sistem CVT motor matik sehingga seringkali pengendara mengabaikan perawatannya,"

"Maka sebagai pelopor sepeda motor matik di Indonesia, Yamaha terus berupaya menjaga performa sepeda motor pengendara dengan melakukan standarisasi pengecekan sepeda motor disetiap bengkel resmi Yamaha sekaligus menghadirkan produk spare part Asli Yamaha,"

"Selain itu, Yamaha terus mengingatkan para pengendara melalui berbagai tips perawatan sepeda motor untuk mendukung konsumen dalam merawat sepeda motornya agar tetap optimal dan nyaman saat digunakan,” ujarnya lengkap.

V-belt menjadi salah satu komponen matik yang memiliki fungsi penting.

Baca Juga: Tips Merawat dan Memilih Aki Motor yang Cocok Buat Motor Yamaha

Fungsinya untuk menyalurkan tenaga dari mesin menuju roda belakang dalam bentuk putaran sehingga membuat motor dapat bergerak.

Semakin sering motor digunakan maka semakin aktif V-belt bergerak.