Find Us On Social Media :

Alex Rins Pikir Motor MotoGP Honda RC213V Bakal Ramah Buatnya, Faktanya Banyak Makan Korban

By Ilham Ega Safari, Senin, 25 Juli 2022 | 14:45 WIB
Alex Rins bakal merapat ke LCR Honda untuk MotoGP 2023 dengan paket motor pabrikan ()

MOTOR Plus-Online.com - Pembalap MotoGP Alex Rins tak berpikir motor Honda RC213V sulit dikendalikan, faktanya sudah banyak pembalap MotoGP jadi korban.

Pembalap bernomor 42 Alex Rins menjadi pembalap yang mengumumkan masa depannya di MotoGP 2023 saat liburan musim panas.

Sesuai dengan kabar yang bersliweran di paddock MotoGP, pembalap Team Suzuki Ecstar itu resmi bergabung ke skuat Honda di tim satelit LCR.

MotoGP 2022 skuat Honda menjadi yang terburuk menempati posisi dasar klasemen konstruktor.

Sedangkan dalam klasemen pembalap, kelima pembalap yang mengendarai motor Honda RC213V terlempar dari 10 besar.

Hasil bagus pembalap Honda adalah Marc Marquez, meski sedang absen ia menempati posisi ke-13 dengan 60 poin.

Torehan trohpy podium pun Honda menjadi paling sedikit.

Sebagai info, baru mengkoleksi satu podium 3 MotoGP Qatar 2022 yang disumbangkan Pol Espargaro dari sebelas balapan.

Meski begitu, Alex Rins malah berpikir motor  MotoGP Honda RC213V tidaklah sulit untuk dikendalikan.

Baca Juga: Alberto Puig Disebut Terlalu Menuntut Pembalap Repsol Honda Di MotoGP

Padahal motor MotoGP Honda selama ini dikenal motor yang sulit dikendalikan yang sudah banyak memakan korban.

Korban dari skuat tim pabrikan Repsol Honda antara lain Jorge Lorenzo, Pol Espargaro dan Alex Marquez.

"Lorenzo dan Pol sangat menderita dengan Honda."

"Alex Márquez yang telah mencapai podium juga menderita," kata Alex Rins dikutip dari Motosan.es.

"Saya senang dengan proyek ini. Saya tidak berpikir jika motor Honda RC213V sangat sulit, lihat apa yang bisa saya lakukan," lanjut Alex Rins.

"Saya ingin menikmati motor Honda, menjadikannya milik saya dan mendapatkan hasil," ujarnya.

Alasan Alex Rins memilih tim satelit LCR Honda adalah soal status motor.

Sebelumnya Rins juga mendapat tawaran untuk gabung ke skuat satelit Ducati.

Namun priotitas Alex Rins adalah mendapat motor dengan status paket pabrikan.

Baca Juga: Gantikan Posisi Di Gresini Racing, Enea Bastianini Kasih Wejangan Buat Alex Marquez

Keinginan Alex Rins diwujudkan dengan penawaran menggiyurkan dari pemilik LCR Honda Lucio Cecchinello dengan memberinya jaminan motor pabrikan Honda RC213V dan terlibat dalam pengembangan.

"Saya bisa pergi ke Ducati, tetapi mereka tidak bisa menjamin saya mendapatkan motor pabrikan di sana."

"Saya memahaminya dan saya berterima kasih kepada mereka atas kesempatan itu, tetapi pada akhirnya saya membuat komitmen dengan Honda dan itu membuat saya sangat bahagia," pungkas Alex Rins.