Find Us On Social Media :

Marc Marquez Tercepat di FP1 MotoGP Thailand 2022, Geser Fabio Quartararo Meski Sempat Crash

By Galih Setiadi, Jumat, 30 September 2022 | 12:41 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez tercepat di FP1 MotoGP Thailand 2022, geser Fabio Quartararo di menit-menit terakhir. (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Hasil FP1 MotoGP Thailand 2022, Marc Marquez jadi yang tercepat, geser Fabio Quartararo.

Sesi latihan bebas pertama atau FP1 MotoGP Thailand 2022 berlangnsung hari ini, Jumat (30/9/2022) di Sirkuit Buriram, Thailand.

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez kembali menunjukkan performa garangnya di FP1 MotoGP Thailand 2022.

Padahal, Marc Marquez sempat crash atau terjatuh di tikungan 3 di saat FP1 MotoGP Thailand 2022 belum lama dimulai.

Tidak berlangsung lama, pembalap dengan nomor 93 itu ditolong marshal dan bisa lanjut lagi.

Enggak cuma Marquez, crash juga dialami pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Miguel Oliveira.

Ia terjatuh di tikungan terakhir Sirkuit Buriram.

Pada latihan bebas pertama ini, selain Marc Marquez, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) sempat berada di posisi teratas.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Thailand 2022, Fabio Quartararo Bikin Kaget Jagat MotoGP Gara-garak Pakai Kacamata

Namun, Marc Marquez berhasil merebut posisi Fabio Quartararo pada 3 menit terakhir.