Find Us On Social Media :

Motor Baru Honda Monkey Meluncur Semakin Unik, Harga Tembus Rp 80 Jutaan

By Indra Fikri, Rabu, 26 Oktober 2022 | 08:35 WIB
Motor baru Honda Monkey meluncur semakin unik (AHM)

Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengatakan Honda Monkey memberikan daya pikat tersendiri.

Khususnya untuk konsumen yang yang mencari sepeda motor hobi dan mengekspresikan perasaan mereka, sekaligus tertantang untuk tampil unik, fun, dan fashionable.

"Komunitas pecinta sepeda motor yang menjadikan berkendara sebagai bagian dari gaya hidup semakin berkembang," kata Thomas.

"Kehadiran Honda Monkey menjadi pilihan bagi mereka, terutama pengendara yang menginginkan sepeda motor berdesain tak lekang oleh waktu sebagai bagian dari cara mereka mengekspresikan diri," jelasnya.

Teknologi modern dihadirkan pada reinkarnasi Honda Monkey.

Panelmeter digital full LCD berbentuk bulat, menunjukkan speedometer yang akan berkedip ketika mesin dinyalakan, serta odometer dengan dua trip meter dan 6 bar indikator level bensin.

Honda Monkey Shining Black (AHM)

Baca Juga: IMOS 2022 Bikers Cek Daftar Peserta dari Pabrikan Motor sampai Spare Part

Keseluruhan pencahayaan sepeda motor ini sudah mengaplikasikan teknologi LED.

Anak kunci dengan wave pattern memiliki motif logo Classic Wing.