Find Us On Social Media :

Rangka Yamaha Grand Filano Beda Sebelah, Alasannya Buat Apa?

By Reyhan Firdaus, Selasa, 14 Februari 2023 | 10:33 WIB
Rangka Yamaha Grand Filano Hybrid Connected dibongkar (Reyhan Firdaus / Motorplus)

"Bagian kanan dibuat lebih tebal, karena posisi tangki lebih condong ke bagian kiri," tunjuk Agung.

Tangki Yamaha Grand Filano punya keunikan, karena lokasinya ada di bawah dek depan.

Posisinya mengarah ke kiri, untuk mengakomodir saluran pengisian tangki yang berada di atas.

"Makanya, ketebalan sasis dibuat berbeda sesuai kebutuhan, dan sasis ini jelas berbeda dengan yang digunakan di Yamaha Fazzio," ungkapnya.

Tidak hanya rangka, lokasi kelistrikan seperti SGCU sampai aki juga disesuaikan dengan rangka.

Bongkar Yamaha Fazzio dengan Grand Filano Hybrid Connected (Reyhan Firdaus / Motorplus)

Yamaha sudah memperhitungkan desain rangka, demi keamanan dan keselamatan motor saat berkendara.

Termasuk soal penyematan cover baja, untuk melindungi tangki sekalipun sudah tertutup bodi motor.

Selain rangka, banyak juga perbedaan Yamaha Grand Filano dengan model Classy lain seperti Fazzio.

Mulai dari cover CVT, kabel body sampai panel instrumen karena Grand Filano pakai model TFT warna.