Find Us On Social Media :

Profil Dito Ariotedjo, Calon Menpora Baru Usia Muda dan Doyan Otomotif

By Reyhan Firdaus, Senin, 3 April 2023 | 11:15 WIB
Nama Dito Ariotedjo dicalonkan jadi Menteri Pemuda dan Olahraga (instagram.com/ditoariotedjo)

MOTOR Plus-online.com - Nama Dito Ariotedjo lagi ramai dibicarakan para penggemar otomotif.

Soalnya pria bernama lengkap Ario Bimo Nandito Ariotedjo ini, bakal dilantik menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).

Menggantikan Zainudin Amali, Dito Ariotedjo bakal dilantik hari ini jadi Menpora hari Senin (4/3) pukul 16.00 WIB.

Lahir 25 September 1990, Dito Ariotedjo bakal jadi salah satu menteri termuda, dan punya latar belakang menarik.

Soalnya selain masih berusia 32 tahun, Dito juga aktif di dunia olahraga nasional, yuk kita simak profilnya.

Dito Ariotedjo naik Wuling AirEV saat KTT G20 di Bali (instagram.com/ditoariotedjo)

Dito panggilan akrabnya, dikenal sebagai anggota tim ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sejak April 2022.

Sebelumnya Dito aktif di beragam organisasi, dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), sampai jadi Ketua Pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Provinsi DKI Jakarta.

Karena itulah, Dito dipercaya Kemenpora menjadi Ketua Kontingen Indonesia Youth Olympic Games 2018 di Buenos Aires, Argentina.

Namun yang paling dikenal publik, jelas saat kerja sama dengan Raffi Ahmad dan CEO Prestige Motor, Rudy Salim membentuk Rans Sport.