Find Us On Social Media :

Tips Aman Dari Begal Saat Mudik Lebaran 2023, Bahasa Daerah Terbukti Ampuh Diceritakan Pemotor

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 11 April 2023 | 14:35 WIB
Ilustrasi begal. Bahasa daerah terbukti ampuh hindari begal, cocok buat mudik Lebaran 2023. (Tribunnews.com)

MOTOR Plus-online.com - Jelang mudik Lebaran 2023 bikers harus waspada saat melintasi daerah rawan begal.

Biasanya saat melewati daerah rawan begal, pemudik motor akan berjalan secara bergerombol biar ada temannya.

Namun kalau terpaksa jalan sendirian, cara untuk mengantisipasi begal adalah harus bisa bahasa daerah setempat.

Kisah pemotor selamat dari begal berkat bahasa daerah sempat dibagikan akun Twitter @mazzini_gsp.

Dalam cuitan tersebut, Saddam Husein selaku pemilik akun @mazzini_gsp membagikan ceritanya saat bertemu begal dalam perjalanan di Lampung, (7/8/2022).

Ia juga mengunggah foto dirinya naik motor Yamaha NMAX sambil memberi tanda bulatan merah ke pelaku begal.

"Jam setengah 6 pagi ini, gak jauh dari Pelabuhan Bakauheni disalip Vixion, yg bawa motor nyuruh berenti. yg dibonceng, tangan kanan bawa pistol rakitan," tulis akun @mazzin_gsp.

"Gue berenti, langsung ngomong 'Haga api? Nginjam bekhilang?' (Mau apaan? Minjem korek?) Yg bawa motor 'Muwat bang' (Gak bang)..," sambungnya.

Baca Juga: Titip Motor Di Polres Karawang Saat Mudik Lebaran 2023, Gratis Gak Pakai Bayar

"Yg bawa motor 'Penyanaku jeno khik ku' (kirain gue tadi temen)," lanjutnya.

"Yg dibonceng bawa pistol rakitan tangan taro tengah 'kham laju yo bang' (gue berdua lanjut jalan ya bang). Gue, 'oke bang'," tambahnya.

"Foto ngejar mereka mau nyalip buat ngeliat plat depan, plat belakang gak ada. Gak kesalip juga," sambungnya.

"Gak tau mereka mau ngebegal atau nodong. Yg pasti, gak mungkin nyetop ngajak diskusi sejarah," lanjutnya.

Tak cuma di Lampung, @mazzini_gsp juga bercerita saat dirinya bertemu begal asal Lampung di Jakarta.

"Dua kali gue ketemu Begal asal Lampung di Jakarta, yg pertama, bukan gue kena begal malah gue sama mereka ke mini market ngobrol, dengerin 2 begal curhat wkwk," tambah lagi @mazzini_gsp.

"Yg ke dua, ya lolos doang gak ngobrol panjang. Bahasa daerah adalah kunci," sambungnya.

Menurutnya, sudah pasti jadi santapan besar kalau langsung ngomong bahasa Indonesia ke begal.

"Bukan ciut karena gue tanya minjam korek. Begal/Penodong lanjut pergi karena gue suku Lampung, pake bahasa lokal pas ngomong sama mereka. Gue misalnya tadi pas disuruh berenti ngomong bahasa Indonesia ya pasti mereka suruh gue kasihin motor, hp, dompet dll," jelasnya.

Klik LINK INI untuk baca cuitan lengkapnya.