Find Us On Social Media :

Hobi Cium Aspal, Marc Marquez Enggak Bakal Juara Dunia MotoGP 2023

By Ahmad Ridho, Senin, 12 Juni 2023 | 09:30 WIB
Sepanjang MotoGP 2023 Marc Marquez sudah tiga kali cium aspal alias kecelakaan dan terancam gagal juara dunia. (MotoGP.com)

Marquez crash di tikungan terakhir Sirkuit Mugello saat balapan baru memasuki lap kelima.

Karena crash tersebut membuat catatan Marquez musim ini belum pernah meraih satu poin pada race utama seri MotoGP 2023.

Marc Marquez memang sudah mengumpulkan 15 poin dan menduduki urutan 18 di kalsemen sementara MotoGP 2023.

Marc Marquez terlibat kecelakaan di MotoGP Portugal dan sudah mengalami tiga kali crash terancam gagal juara dunia MotoGP 2023. (MotoGP.com)

Tapi semuanya hasil dari raihan pada sprint race dimana ia berhasil finish ketiga di Portugal, kelima di Prancis dan ketujuh di Mugello.

Balap MotoGP musim 2023 memang masih panjang dan menyisakan 15 seri lagi.

Tapi jika Marc Marquez keseringan mencium aspal alias kecelakaan bisa jadi ambisinya meraih gelar juara dunia MotoGP 2023 gagal total.

Terlebih saat ini Marquez masih belum bisa nyetel dengan motornya yang sudah ganti sasis Kalex.

Baca Juga: Fakta Marc Marquez MotoGP Musim 2023 Selalu Start di Baris Terdepan Tapi Selalu Crash Setiap Balapan

Walaupun sasis sudah diubah ke motor lama tapi Marquez masih belum bisa menyesuaikan diri dan berimbas seringnya kecelakaan saat balapan.

Berikut 10 besar klasemen sementara MotoGP 2023:

1. Fransesco Bagnaia (131 poin)

2. Marco Bezzecchi (110 poin)

3. Jorge Martin (107 poin)

4. Brad Binder (92 poin)

5. Johann Zarco (88 poin)'

6. Luca Marini (72 poin)

7. Jack Miller (62 poin)

8. Fabio Quartararo (54 poin)

9. Aleix Espargaro (54 poin)

10. Maverick Vinales (53 poin).