Find Us On Social Media :

Terungkap Soal Sirkuit Assen MotoGP Belanda Yang Jarang Diketahui, Akhirnya Tak Penasaran Lagi

By Joni Lono Mulia, Rabu, 21 Juni 2023 | 08:05 WIB
Tak penasaran lagi, terungkap fakta sirkuit Assen MotoGP Belanda yang tidak banyak diketahui, julukan The Cathedral hingga balapan hari Sabtu pindah ke Minggu (MotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Sirkuit Assen venue MotoGP Belanda 2023 terdapat fakta yang jarang diketahui, terungkap beberapa hal yang tak bikin penasaran lagi.

Apa sih fakta dari sirkuit Assen venue MotoGP Belanda 2023 yang jarang diketahui banyak orang?

Fakta pertama adalah sirkuit Assen venue MotoGP Belanda di era MotoGP modern 4-Tak 2002 silam sudah bergant-ganti 4 kali panjang sirkuit.

Musim 2002-2004, sirkuit Assen MotoGP Belanda panjang 6,027 km.

Kemudian berubah jadi 5,997 di MotoGP Belanda 2005.

Lantas MotoGP Belanda 2006-2009 berubah lagi panjang sirkuit Assen menjadi 4,555 km.

Barulah dari 2010 hingga 2022 silam sirkuit Assen venue MotoGP Belanda fix mencomot panjang lintasan 5,542 km.

Sirkuit Assen venue MotoGP Belanda rentang 2002-2015 selalu melangsungkan raceday atau balapannya di hari Sabtu.

Tradisi itu sudah berlangsung sejak awal sirkuit Assen menggelar kejuaraan balap motor paling bergengsi itu sejak 1949.

Baca Juga: Marc Marquez Siap Gaspol di MotoGP Belanda 2023 Ada Tujuan Baru Bukan Podium