Find Us On Social Media :

Bikin Keki Marc Marquez, 5 Fakta Francesco Bagnaia Menang MotoGP Belanda 2023

By Joni Lono Mulia, Rabu, 28 Juni 2023 | 07:05 WIB
Fakta Francesco Bagnaia menang MotoGP Belanda 2023 sampai bikin keki Marc Marquez, lo kok bisa? Simak faktanya (MotoGP)

Juara Dunia Paruh Musim Pertama MotoGP 2023

Kemenangan Francesco Bagnaia di sirkuit Assen MotoGP Belanda 2023 membuatnya kokoh di puncak klasemen pembalap MotoGP musim ini.

Francesco Bagnaia mengoleksi total 194 poin hingga 8 ronde MotoGP musim ini digelar.

Posisi kedua klasemen pembalap MotoGP 2023 diisi Jorge Martin (159 poin) dan ketiga ada Marco Bezzecchi (158 poin).

Kemenangan MotoGP Belanda 2023 menobatkan Francesco Bagnaia sebagai juara dunia paruh musim MotoGP 2023.

Masuk Dalam Daftar Pembalap Menang 3 Kelas Berbeda Di Sirkuit Assen

Kemenangan pembalap kelahiran 14 Januari 1997 menjadikannya masuk dalam daftar pembalap menang di sirkuit Assen MotoGP Belanda di 3 kelas atau kategori berbeda.

Kemenangan Francesco Bagnaia di MotoGP Belanda 2022 dan 2023 itu membuatnya sudah genap mengoleksi kemenangan MotoGP Belanda di 3 kelas atau kategori berbeda.

Baca Juga: Menang MotoGP Belanda 2023, Francesco Bagnaia Setengah Jalan Patahkan Mitos Kutukan Angka 1

Sebelumnya Pecco panggilan akrab Francesco Bagnaia menang di sirkuit Assen di kelas Moto3 pada 2016 dan Moto2 musim 2018.