Find Us On Social Media :

Tekan Tombol Ini Jika Mogok di Tengah Rel Kereta dan Kondisi Mendesak

By Aong, Rabu, 19 Juli 2023 | 22:40 WIB
Pemotor ramai-ramai menerobos perlintasan kereta api (Rizky)

MOTOR Plus-online.com - Kecelakaan di perlintasan kereta api terjadi lagi dan mengakibatkan fatal.

Tekan tombol ini jika mogok di tengah rel kereta dan kondisi mendesak agar dapat bantuan dari orang-orang disana.

Seperti diketahui kereta api menabrak truk sampai meledak di Semarang, Jawa Tengah (18/7/2023).

Kecelakaan tersebut dipicu karena truk mogok di tengah rel kereta dan tidak tertolong karena berat.

Berkaca dari kecelakaan tersebut, apa yang harus dilakukan pengendara jika kendaraannya tersangkut atau mogok di tengah rel kereta api?

Diterangkan Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI).

Pertama, katanya yang harus dilakukan adalah tetap tenang dan tidak panik.

Untuk kendaraan kecil atau motor, Sony menyebut pengemudi bisa meminta bantuan orang sekitar buat mendorong keluar dari perlintasan kereta api.

Namun, hal tersebut hanya boleh dilakukan kalau jarak kereta api masih jauh dan belum terlihat oleh mata.

Baca Juga: Bukan Diganggu Setan atau Hal Mistis, Ini Penyebab Mesin Mendadak Mati Saat Lewat Rel Kereta Api