Find Us On Social Media :

4 Sosok Yang Bakal Jadi Perhatian Di MotoGP 2024, 2 Spanyol dan 2 Italia

By Joni Lono Mulia, Sabtu, 6 Januari 2024 | 22:10 WIB
4 orang yang jadi sorotan di MotoGP 2024, Marc Marquez dan Alex Rins (atas) dari Spanyol serta Luca Marini dan Franco Morbidelli (bawah) asal Italia (MotoGP)

Alhasil, Alex Rins mengambil kesempatan emas saat ditawari kontrak jadi pembalap skuat Yamaha pabrikan.

Ada klausul Alex Rins bisa putus kontrak dari skuat MotoGP Honda satelit jika ada tawaran jadi skuat MotoGP pabrikan.

Pucuk dicinta ulam tiba, skuat Garpu Tala menawari Alex Rins jadi pembalap MotoGP pabrikan langsung disabet kesempatan emas itu.

Alex Rins digadang-gadang bisa membantu pengembangan motor MotoGP Yamaha YZR-M1 musim ini.

Apalagi kondisi Yamaha M1 yang didongkrak performanya kemudian hilang kemampuan time attacknya mirip dengan kondisi Alex Rins saat di Suzuki MotoGP.

Musim 2020 dirasakan kurang top speed, kemudian di 2021 ditambahkan tenaga yang membuat top speed Suzuki GSX-RR.

Bersamaan top speed meningkat malah kehilangan kemampuan time attack yang penting dalam mendapatkan posisi start.

Semoga saja Alex Rins bisa lekas fit 100% di MotoGP 2024 sehingga pengalaman bisa membantu Yamaha mengembalikan performa yang hilang di musim 2023.

Kemudian pembalap Italia Luca Marini bakal jadi sorotan karena keputusan untuk pindah dari skuat MotoGP milik Valentino Rossi ke Repsol Honda Team.

Baca Juga: Teman Dekat Valentino Rossi Disebut-sebut Gantikan Lin Jarvis Di Yamaha Pabrikan, Terungkap Fakta-faktanya