Find Us On Social Media :

Penampakan Sangar Honda RC213V Pada Shakedown MotoGP Sepang Pede Makin Kencang

By Uje, Kamis, 1 Februari 2024 | 16:20 WIB
Perangkat aero di bagian belakang Honda RC213V jadi sorotan pada shakedown MotoGP Sepang (Speedweek.com)

Model stegosaurus tetap diterapkan, tapi dengan desain yang berbeda.

Ada empat bilah perangkat aero fairing, masing-masing dua buah di bagian kanan dan kiri.

Selain itu juga adanya perangkat seperti sayap belakang mirip yang digunakan oleh KTM.

Perangkat ini memang sering dikritik karena bikin desain motor jadi jelek dan lebay.

Tapi berdasarkan pengujian yang hampir dilakukan seluruh tim, perangkat aero di bagian belakang berfungsi membantu dalam mendapatkan daya cengkram.

Terutama dalam menghilangkan penyakit dari Honda RC213V dalam beberapa musim terakhir.

Yakni sering kehilangan daya cengkram sehingga para pembalapnya jadi sering terjatuh.