Find Us On Social Media :

Baju Balap Marc Marquez Bermasalah di MotoGP Qatar 2024, Kok Enggak Kena Hukuman Seperti Fabio Quartararo?

By Galih Setiadi, Rabu, 13 Maret 2024 | 17:00 WIB
Momen Marc Marquez di MotoGP Qatar 2024, risleting baju balap pembalap Spanyol itu bermasalah saat balapan. (Kolase Moto.it/DAZN)

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez menjadi sorotan, bukan soal performa tapi baju balap yang dipakainya.

Risleting baju balap Marc Marquez bermasalah di MotoGP Qatar 2024, kenapa tidak mendapatkan hukuman seperti yang pernah dialami Fabio Quartararo?

Kejadian yang belum banyak orang sadari di ronde perdana MotoGP 2024, lantaran tidak tertangkap kamera.

Rupanya, pembalap yang debut di tim satelit Ducati itu mengalami masalah pada baju balapnya.

Lebih tepatnya di bagian risleting racing suit alias baju balap pemilik nomor 93 itu.

Dikutip dari DAZN, risleting pada bagian dekat leher hampir terbuka.

Peristiwa ini mengingatkan hal yang dialami pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo.

Baju balap Fabio Quartararo terlepas saat MotoGP Catalunya 2021 (MotoGP.com)

Pada MotoGP 2021 di seri Catalunya, baju balap pembalap asal Prancis itu mengalami masalah, bahkan sampai terbuka.

Baca Juga: Tidak Tertangkap Kamera Live Marc Marquez Mengalami Masalah di Baju Balap Miliknya Saat MotoGP Qatar 2024

Bahkan, kondisi itu makin berbahaya setelah protector atau pelindung dada rider bernomor 20 itu terlepas.

Kalau dibandingkan, antara Marc Marquez dan Fabio Quartararo sama-sama memakai racing suit Alpinestars.

Ketika dialami Fabio Quartararo, Alpinestars mengklaim baju balap tersebut tidak ada masalah.

Namun, beredar kabar juga pihaknya mengganti desain mulai dari resleting sampai perekat di bagian leher supaya enggak copot.

Sedangkan yang terjadi pada Marc Marquez, untungnya risleting tidak terus turun sehingga tidak membuat baju balap peraih juara dunia MotoGP 2019 itu benar-benar terbuka.

Menguti Moto.it, dengan resleting yang tidak terus turun dan membuat baju balap terbuka, membuat pembalap berusia 31 tahun itu lolos dari hukuman.

Berdasarkan foto sebelum balapan dimulai, baju balapnya juga terlihat sudah dikenakan dengan tepat.

Nah, kalau menurut brother gimana dengan kejadian yang satu ini?