Jurus Menghindar Agar Aman dari Penipuan di Media Sosial Atas Nama Pembalap

Motorplus - Minggu, 2 Februari 2014 | 18:11 WIB

Saat ini cukup banyak penjual online yang memanfaatkan jejaring sosial Facebook. Memang tidak semuanya menipu, tapi brother tetap harus waspada, bahkan jika akun yang digunakan adalah akun teman sendiri. Karena bukan tidak mungkin akun teman dibajak oleh seseorang dan diubah menjadi akun jualan.

“Jika ingin berbelanja di toko online yang menggunakan akun Facebook, pastikan benar-benar mengetahui orangnya, sekalipun itu akun teman sendiri, konfirmasi dulu lewat telepon, ajak ketemuan,” jelas Luki, anggota komunitas yang juga aktif dalam di dunia online shopping.

Jika dimungkinkan, lakukan pembayaran secara cash on delivery (COD). Ini adalah cara yang paling aman, karena bisa langsung mengecek kondisi barang dan bertemu langsung dengan penjual sebelum melakukan pembayaran. Tapi biasanya ini hanya bisa dilakukan kalau tinggal di kota yang sama. “Penipu asli akan menolak metode pembayaran dengan COD. Toko online penipu tidak pernah menawarkan cara pembayaran selain transfer bank secara langsung.”  (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular