Lotus C-01, Motor Konsep Jadi Nyata, Mesinnya Pakai KTM 1190 RC8R!

Motorplus - Selasa, 25 Februari 2014 | 15:42 WIB

Kebanyakan motor-motor konsep yang awalnya didesain dengan model yang sedikit menyalahi logika desain sebuah kendaraan sekarang, mengalami perubahan signifikan ketika mulai diproduksi. Hal itu dilakukan manufaktur, agar produk tersebut nyaman dipakai harian. Tapi lain halnya ketika Lotus meluncurkan Lotus C-01. Motor ini memang tidak berubah ketika ia masih menjadi motor konsep.

Desainnya yang sangat aerodinamis, membuat motor ini terkesan seperti motor futuristik. Terimakasih pada Daniel Simon, seorang desainer yang jgua turut mendesain motor yang digunakan para aktor di Tron Legacy.

Terkesan mewah dan superior? Pastinya. Itu terwujud berkat kombinasi penggunaan material rangka motor yang berbeda. Diantaranya adalah baja aero tech, titanium dan carbon fiber. Tidak heran jika motor ini nantinya bakal dibanderol cukup mahal.

Tapi jangan salah ya! Meski modelnya sudah menganut konsep desain motor masa depan, tapi mesinnya masih pakai mesin sistem mekanikal bensin, lho! Ya, Lotus memilih untuk mengaplikasikan mesin dari KTM 1190 RC8R yang mengalami modifikasi. Tentu hal ini dilakukan Lotus agar motor dengan mudah mencapai tenaga maksimal 200 hp yang diklaim pembuatnya.

Jadi Lotus sama sekali tidak memproduksi mesin baru untuk produk mereka yang satu ini. Cukup eksklusif juga, karena motor ini nantinya hanya akan diproduksi dalam jumlah terbatas. Yaitu hanya 100 unit saja. Jadi jika ente salah satu pecinta motor yang jarang, silahkan kirim email ke info@lotus-motorcycles.com. (motorplus-online.com)

Spesifikasi :
Konstruksi mesin : 2-silinder 4-stroke, konfigurasi mesin 75° V
Kapasitas mesin : 1,195 cc
Bore : 105 mm
Stroke : 69 mm
Power : 200 HP
Transmisi : 6-gear jaw-type shift transmission
Lubrikasi : Dry sump lubrication
Rasio utama : 40:76
Lay shaft ratio:         15:41
Kopling : Hydraulic anti-hopping clutch
Pengapian : Full electronic engine management with digital adjustment of the ignition
Rangka : Aero tech steel/Titanium/Carbon fibre frame
Suspensi depan : Upside down
Suspension strut : Twin suspension strut
Spring travel front: 80 mm
Spring travel rear: 70 mm
Sistem pengereman depan : Twin disc brake, diameter 320mm, 4 kaliper
Sistem pengereman belakang : single disc brake, diameter 220mm, 2 kaliper
Rantai : X-Ring resp. O-Ring
Head tube ang: 59°
Tinggi jok: 710 mm
Kapasitas tangki BBM : 10.5 l
Bobot kosong : 181 kg
Ban depan : 3.00×19; 120/70 ZR19
Ban belakang : 6.00×17; 190/55 ZR17

Penulis : Motorplus
Editor : Nurul




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular