Pentingnya Cek Tekanan Ban

Motorplus - Rabu, 7 September 2016 | 20:05 WIB

Tekanan pada ban sepeda motor kita harus selalu di cek secara berkala, kenapa penting cek tekanan ban? “Banyak akibat yang akan timbul jika tekanan ban kita tidak di cek dan sesuaikan dengan tekanan standarnya,” beber Awaludin yang merupakan instruktur di Astra Motor training centre (AMTC) Semarang.

Tekanan ban yang kurang bisa menyebabkan bahan bakar menjadi boros dan juga menyebabkan keausan yang tidak merata pada ban.  “Begitupun jika tekanan ban sepeda motor kita terlalu keras. Akan menyebabkan ketidak nyamanan pengendaraan dan juga keausan yang tidak merata yang pada akhirnya umur ban yang lebih singkat,” sambung Awalyang bilang betapa pentingnya cek tekanan ban.

Untuk itu kita harus selalu melihat spesifikasi yang ada pada sepeda motor tersebut yang berbeda saat dipakai sendirian maupun boncengan. “Sebagai contoh pada Honda Versa saat dipakai sendirian tekanan ban depan belakangnya 175/200 Kpa dan di pakai boncengan 175/225 Kpa,” tutup Awal yang senantiasa mewanti-wanti untuk melihat spesifikasi dari tiap sepeda motor. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular