Cek Harga Part Motor Lewat Handphone

Motorplus - Rabu, 22 Februari 2017 | 05:05 WIB

Jangan sampai tertipu bengkel harian untuk pembelian part motor. Makanya silahkan download aplikasi part motor yang sudah disediakan Yamaha dan Honda supaya bisa mengecek harga part bisa lewat handphone.

Kejadian itu dialami oleh Em Plus ketika akan mengganti part motor. Ketika ditawari bengkel harian harganya justru sangat mahal dan dua kali lipat harga normalnya. Makanya langsung disarankan Ilham yang tidak lain adalah GM Service PT. STSJ Yamaha Surabaya.

“Download aplikasi part saja, sudah ada gambar dan nomor setiap partnya. Tinggal pilih part dan nomor lalu tunggu untuk melihat harga dari Yamaha. Tersedia semua part mulai kapasitas mesin kecil hingga yang besar,” bilangnya via whatsapp messenger.

Dan ternyata, aplikasi part motor juga tersedia untuk motor Honda tuh. Ada aplikasi Yamaha parts catalogue IDN untuk melihat harga part Yamaha, Yamaha e-catalog untuk melihat motor Yamaha terbaru, mau lebih detail ada part catalog untuk Yamaha Vixion, Jupiter Z, NMAX dan Mio juga tuh.

Untuk Honda silahkan ketik nama price list suku cadang Honda, di Honda langsung ada tutorial cara pencarian part. Jadi enggak usah bingung cara pencarian part yang dimaksud beserta harganya, juga tersedia semua jenis part motor.

Aplikasi ini tersedia di Play Store android dan iphone, tapi sayangnya untuk motor Honda hanya tersedia di play store untuk android saja nih.(www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular