3 Penyebab Kecelakaan Saat Jalan Jauh

Senin, 26 Juni 2017 | 05:59 WIB

Jika tak waspada, turing atau mudik atau apapun namanya bisa berujung tragedi.

Miris dan prihatin sekali jika mengalami kecelakaan fatal saat.

Ada 3 penyebab kecelakaan pemotor atau bikers saat jalan jauh

1. Full Loaded

(BACA JUGA: Petrucci Merasa Dicurangi Ketika Kalah Dari Rossi di MotoGP Assen)

Banyak brothers kita pasti mengajak anak-istri plus barang bawaan yang banyak. Ini wajib dihindari.

Silakan solo turing, anak istri duluan atau pakai kendaraan lain.

Pemerintah tentunya memberika solusi, seperti TNI angkatan laut yang memudikkan mereka lewat kapal laut atau memaketkan motor pakai kereta.

Tapi itulah, ada masih banyak yang tak menggubris. Motor jadi full loaded malah over capacity.  

Ini tak terkait kenyamanan tapi yang lebih penting, keselamatan.

Motor jadi tidak gesit, fisik terkuras hingga daya reflek menurun drastis jika ada kendala tiba-tiba menghadang. Faktor inilah yang paling dominan kita jatuh di jalanan

2. Kondisi Motor Tidak Prima

Wajib hukumnya bagi para pemudik memaksimalkan performa motornya.

Motor gak oakley menghadirkan banyak masalah.  Fisik terukuras, kenyamanan terganggu.

Rem gak fungsi, sok jelek membuat kita terpental kalau melindas jalan berlubang.

Reflek gak bisa lagi diandalkan apalagi ditambah beban overload, makin jadi bahaya mengancam.

Ban juga jadi penyebab, jika sudah gundul apalagi pelek peang, membuat motor nggak stabil. Kena pasir dikit apalagi oli tercecer, bisa membuat kita terjerembab.

Waspada juga nih soal oli ini. Katakanlah mesin sampeyan rembes oli, nah oli di jalanan tentunya membahayakan brothers lain. Aduh jangan sampai ya!

3. Riding Attitude

Perlu etika saat di jalanan. Banyak brothers serampangan di jalanan.

Over confidence dan semangat jalan jauh yang membara menghancurkan etika dan attitude ideal di jalanan. Banyak dijumpai mereka ngebut dan menyalip seenaknya.

Dalam situasi kerumunan macet misalnya, motoris dalam kawanan besar, secara psikologi membuat mereka seolah raja jalanan.

Polah demikian bisa menimbulkan bencana dan terjadi tabrakan beruntun. Ayo sadari, semua ingin pulang dan berjumpa dengan keluarga masing-masing, yuk saling support. (www.motorplus-online.com)

Penulis :
Editor :




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular