Banyak Mengukir Prestasi, Padahal Cewek Kroser Ini Memiliki Kekurangan, Apa Itu

Ahmad Ridho - Rabu, 4 Oktober 2017 | 13:42 WIB

MOTOR Plus - Jangan pernah menyerah dalam hidup walaupun memiliki kekurangan.
Banyak sosok dengan keterbatasan fisik namun tetap bisa mengukir prestasi.
Sama halnya dengan kroser asal Michigan Amerika Serikat, Ashley Fiolek.
Fiolek mulai menjadi kroser sejak usianya masih 7 tahun.

(BACA JUGA: 4 Pembalap Ini Meninggal di Jalan Raya, Nomor 4 Paling Menyedihkan)

Karena totalitasnya, sederet prestasi di catatkannya.
Wanita ini sukses menggondol Women's Motocross (WMX) tahun 2008, 2009, 2011, dan 2012 serta Xgames pada tahun 2009 dan 2010.
Namun siapa sangka, Fiolek memiliki kekurangan dalam hal pendengaran alias tuli sejak kecil.

(BACA JUGA: Kata Mick Doohan, Saat Ini Dia Berada Di Atas Para Rivalnya, wuih Buat Siapa Ya?)

Selama membalap, dia tidak pernah sekalipun mendengar raungan suara mesin.
Uniknya, Fiolek menyeting motornya hanya dengan merasakan getaran mesin dengan inderanya yang lain. Hmmm, ajib bro. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular