Lin Jarvis Bingung dengan Perkembangan Jorge Lorenzo di Ducati

Ahmad Ridho - Minggu, 26 November 2017 | 14:05 WIB
Ducati MotoGP
Jorge Lorenzo

MOTOR Plus-online.com - Kepindahan Jorge Lorenzo ke Ducati Corse membuat Yamaha merekrut Maverick Vinales.

Lorenzo mengaku bisa merealisasikan mimpinya merebut gelar juara dunia bersama tim barunya itu.

Tapi, pernyataan Lorenzo itu membuat Direktur tim Yamaha, Lin Jarvis heran.

Jarvis mengaku bingung mengapa Lorenzo tidak bisa merebut gelar juara dunia bersama Ducati.

(BACA JUGA: Sangar! Ini Suara Resmi Mesin 3 Silinder Triumph yang Akan Dipakai Moto2 2019)

Padahal motor yang dipakai Lorenzo cukup kencang dan kompetitif.

Lorenzo hanya bisa menempati posisi dua di MotoGP Malaysia.

Sementara di Valencia, Lorenzo tidak bisa bersaing dengan Andrea Dovizioso.

"Dia (Lorenzo) harusnya bisa meraih hasil maksimal di MotoGP Valencia.

(BACA JUGA: Update, Marc Marquez Putuskan Tidak Ikut Kejuaraan Para Raja!)

Dia bisa mengalahkan Dovizioso," urai Jarvis dikutip Gazzeta dello Sport.

Usai 9 tahun membela Yamaha Lorenzo memutuskan bergabung bersama Ducati.

Bersama Yamaha, Lorenzo mampu meraih gelar juara dunia 3 kali tahun 2010, 2012 dan 2015.

Sedangkan tahun 2017 ini Lorenzo hanya meraih posisi ke-7 dan tercecer 161 poin dan juara dunia Marc Marquez.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular