Test Ride Kawasaki W175, Mesinnya Enak Diajak Jalan Santai

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 11 Desember 2017 | 07:57 WIB
Salim
Test Ride Kawasaki W175

MOTOR Plus-online.com - Mencoba Kawasaki W175 di area Rainbow Hills yang dipenuhi dengan kondisi menanjak dan menurun jadi benar-benar bisa merasakan kemampuan mesinnya.

Mesin Kawasaki W175 adalah 177 cc masih karburator dengan klaim tenaga maksimal 12,9 dk di 7.500 rpm dan torsi 13,2 Nm di 6.000 rpm.

Perhatikan puncak torsinya, rendah banget cuma di 6.000 rpm, buat riding santai, stop and go pasti enak nih.

Dan benar saja, ternyata dari karakter mesinnya juga memang menunjang banget untuk berkendara santai.

(BACA JUGATest Ride Kawasaki W175, Bergaya Classic dengan Handling Zaman Now!

Pertama karena minim getaran dan bersuara halus, apalagi saat sudah panas dan sedang stasioner, mesinnya terdengar berkitir sangat rendah, haluuuuss... entah di berapa rpm, karena tak ada takometer.

Performa mesin yang basisnya dari Kawasaki Eliminator ini saat diajak melahap tanjakan yang cukup terjal ternyata eces alias gampang banget.

Tak perlu putaran terlalu tinggi, karena dorongan torsinya terasa kuat sejak putaran bawah.

Karakter atasnya juga tidak terlalu lamban dan nafasnya panjang, jika selongsong gas diputar penuh akan terdengar suara isapan mesin dari boks filter udara, dan tak terasa spidometer menyentuh angka 100 km/jam.

(BACA JUGA : Test Ride Kawasaki W175, Riding Position Harus Nunduk?)

Cuma di putaran tinggi memang terasa sedikit getaran di setang dan area tangki yang dijepit paha.

Tuas koplingnya enteng, jadi pasti dipakai harian juga enggak bikin pegal.

Ditunjang juga tiap perpindahan gigi rasanya halus dan tanpa gejala rpm drop, sepertinya perbandingan transmisi cukup rapat.

Untuk tes akselerasi dan konsumsi bensin tunggu bahasan selanjutnya ya.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular