Jok All New Honda Vario 2018 Tinggi? Yuk Intip Riding Position-nya

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 30 April 2018 | 17:44 WIB
Agus Salim
Posisi setang lebih rendah membuat riding position All New Vario 2018 sporty

MOTOR Plus-online.com - Banyak muncul pertanyaan tentang riding position All New Honda Vario 2018.

Meski desainnya banyak berubah, secara garis besar desain All New Honda Vario 2018 mirip dengan versi sebelumnya.

Makanya terbayang riding positionnya akan sama dengan Vario sebelumnya, karena secara desain mirip-mirip.

Rupanya saat dites, ditemukan beberapa perubahan yang mengakibatkan riding positionnya agak berbeda.

Bagian mana yang membuat riding position All New Honda Vario 2018 berbeda dengan versi sebelumnya? Yuk kita simak pengetesannya!

(BACA JUGA : Jangan Lupa.. Ini Jadwal MotoGP Spanyol Akhir Pekan Ini, Main di Sirkuit Penuh Drama)

Agus Salim
Riding position All New Vario 150 2018 saat berhenti

Pengetesan saat berhenti, kaki tester dengan tinggi 165 cm masih agak jinjit, mirip sewaktu menaiki Vario lama.

Ini karena selain tinggi joknya 769 mm, bagian depan joknya lebar, membuat posisi kaki agak mengangkang.

Joknya sendiri lebih empuk dibanding Vario sebelumnya, meski busanya agak tipis sehingga terasa masih keras saat diduduki.

Yang paling terasa berbeda adalah area setangnya karena desain setangnya berubah nih.

Rizky / Otomotifnet.com
Test Ride All New Honda Vario 150

Dibanding Vario sebelumnya, sekarang posisi setangnya lebih rendah dan menekuk ke dalam, membuat posisi riding lebih sporty.

Ini menguntungkan rider terutama yang tangannya pendek, pertama karena setangnya menekuk, posisinya jadi lebih dekat ke pengendara.

(BACA JUGA : Bedah Mesin Yamaha Lexi.. Bukan NMAX, Tetapi Banyak Sama dengan Mesin Motor Ini)

Kedua, setang model ini memudahkan menekuk setang saat bermanuver terutama di kemacetan.

Soalnya tangan lebih mudah meraih setang dibanding menggunakan setang yang lebih lebar.

Agus Salim
Setang All New Vario 2018 mudah terkena dengkul dan paha saat belok patah

Sayangnya karena lebih rendah dan dekat ke rider menyebabkan setangnya rawan terkena kaki terutama area paha.

Terasa saat berbelok penuh sampai setang mentok, misalnya saat berputar balik.

(BACA JUGA : Gampang dan Murah.. Cara Bikin Pendek Honda CRF150L, Solusi Buat si Badan Irit)

Ini dirasakan bahkan ke rider dengan tinggi 165 cm, apalagi kalau ke rider dengan tinggi di atas 170 cm.

Namun saat dicoba bermanuver biasa seperti menikung serta manuver zig-zag, tidak terasa keluhan di atas.

Reyhan Firdaus
Area dek tengah All New Vario 2018

Bagaimana dengan area dek untuk pijakan kakinya? Menurut tester cukup ruangnya untuk kaki.

Tapi bagi tester, area dek ujung depannya lebih menyempit dibanding Vario sebelumnya.

(BACA JUGA : Sangar.. Aprilia Bikin Motor Produksi Massal Pertama yang Pakai Teknologi Fairing MotoGP)

Makanya jika posisi kakinya dibuat rapat ke tengah, terasa ngepas area pijakan kakinya.

Tapi jangan khawatir, untuk kaki dengan ukuran sepatu 43 posisi kakinya masih bisa lurus ke depan.

Rizky / Otomotifnet.com
Test Ride All New Honda Vario 150

Selain itu ciri khas Vario tetap ada, yaitu bagian sayap yang menjadi area penyimpanannya terasa dekat ke dengkul.

Tapi saat dicoba, masih aman sekalipun dengan tester dengan tinggi di atas 170 cm.

Dengan riding position yang lebih sporty, mengendalikan All New Vario sewaktu bermanuver terasa lebih mantap.

Apalagi dilakukan perubahan juga di rangkanya, yang meningkatkan rigiditas sehingga lebih stabil.

Selain riding position, banyak perubahan di All New Vario 2018 seperti di area mesin sampai fitur-fiturnya.

Penasaran bagaimana impresinya, simak di video di bawah :





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular