Mantap! 10 Orang Pengguna Honda Geber RC213V-S di Sirkuit Sentul

Fadhliansyah - Selasa, 11 Desember 2018 | 08:30 WIB
Seorang konsumen menjajal Honda RC213V-S

Motor ini memang terasa berbeda dari segi performa dan sangat mudah dikendalikan,” kata Benny Gunawan, salah satu peserta asal Kalimantan Barat.

Ini Spek Motor Limited Honda RC213V-S Replika MotoGP, di Indonesia Punya 5

Saat dikenalkan 2016 lalu, diluaran motor ini berbanderol Rp 4 milyar lebih. Pihak AHM bakan sempat mengatakan jika dijual di Indonesia maka harganya bisa tembus Rp 7 milyar!

Spesifikasi RC213V-S sangat mendekati motor MotoGP, seperti konfigurasi mesin 4 silinder dengan konfigurasi V4 90°.

Perbedaan mendasar di mesin hanya di mekanisme katup yang pakai per, sedang di MotoGP pneumatic, dan tentu saja transmisi bukan seamless.

Lalu ada juga paket race kit yang berisi knalpot, ECM (electronic control module), quick shifter, air duct, dry clutch cover, busi, data logger, shift drum, brake pad, adjuster brake lever, dan tatakan jok.

Penambahan racing sport kit ini bikin tenaga jadi 215 dk dari standarnya yang sekitar 175 dk dengan bobot basah hanya 180 kg, ringan banget setara motor 250cc! Harga race kit-nya sendiri bisa sampai Rp 700 jutaan.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular