Semarang Heboh Yamaha R15 Hantam Tiang Listrik, Malah Dituduh Ilmu Kebal

Reyhan Firdaus - Minggu, 26 Mei 2019 | 18:55 WIB
instagram.com/infokejadiansemarang
Yamaha R15 Movistar hancur tabrak tiang listrik

MOTOR Plus-online.com - Kemarin malam terjadi kecelakaan, yang menghebohkan kota Semarang.

Itu karena sebuah motor sport Yamaha R15 ringsek, bahkan terbelah jadi dua setelah terlibat kecelakaan tunggal.

Dari informasi yang didapat, Yamaha R15 edisi Movistar itu rusak parah, setelah menghantam tiang listrik.

Namun yang menggelitik, adalah tuduhan netizen akan praktek ilmu kebal, kok bisa?

Baca Juga: Biaya Terlalu Mahal, MotoGP Ceko Terancam Stop Kontrak! Indonesia Jadi Penggantinya?

Baca Juga: Baru Diluncurkan Peugeot Pulsion 125 2019, Saingan PCX dan NMAX, Fitur Lebih Canggih

Dari unggahan Instagram @infokejadiansemarang, kejadian ini terjadi di jalan Abdurrahman Saleh, Semarang, Jawa Tengah (25/5).

Terlihat dari foto yang diunggah, kondisi Yamaha R15 generasi kedua itu sudah dalam kondisi rangka dan sokbreker depan terpisah.

Fairing depan juga sudah hancur berantakan karena menghantam tiang listrik, bisa jadi akibat melaju dengan kecepatan tinggi.

Begitu pula speedometer sudah lepas dari rangka utama tersebut.

Dikabarkan juga kalau pengendara beserta motor ini, terpental hingga beberapa meter.

Namun yang mengagetkan, menurut saksi rupanya pengendara motor hanya mengalami luka di bagian wajah.

Kondisi korban ini, yang menjadi bahan pembicaraan netizen.

Bagaimana tidak, dengan kondisi motor rusak parah, si pengendara masih bisa selamat.

Baca Juga: Motor Trail Suzuki DR 150 Sempat Bikin Geger, Bos Suzuki Kasih Bocoran Soal Rencana Peluncurannya

Instagram.com/infokejadiansemarang
Yamaha R15 terbelah dua setelah tabrak tiang listrik

sriindria3223 : Ampuhhh???? nduwe ilmu ghaib kui lurr????????

bagus763 : Kui seng jenenge wong teger min????

mega.fris : ini baru lelaki ????

bayuputrantoaji : Ngetest ilmu kebal kecelakaan kui ????.

Simak video dan foto motor motor Yamaha R15 Movistar ini setelah kecelakaan :

 

Source : Otomotifnet.gridoto.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular