Kasihan, Video Driver Ojol Dituduh Penipu dan Orderan Makanan Ditolak, Pemesan Malah Salahkan Google

Ahmad Ridho - Selasa, 2 Juli 2019 | 09:43 WIB
IG @fakta.indo
Perempuan tolak orderan makanan miliknya dan bilang driver ojol penipu di Medan, Sumut.

MOTOR Plus-online.com - Ojek online (ojol) bukan hanya bertugas mengantarkan penumpang ke lokasi tujuan.

Beberapa aplikasi tambahan juga disediakan ojol demi kepuasan pelanggan.

Salah satu yang paling sering adalah orderan makanan atau Gofood.

Tapi kadang konsumen beberapa kali menolak orderan gofood miliknya dengan beragam alasan.

Baca Juga: Terlibat Tabrakan Parah dengan Valentino Rossi di Assen, Takaaki Nakagami Siap Lakukan Ini di MotoGP Jerman

Baca Juga: Video Detik-detik Honda Jazz Gagal Drifting, Deretan Motor Kawasaki Ninja 250 Buyar Diseruduk

Hasilnya, driver ojol harus menanggung kerugian karena sudah membayar uang pembelian makanan terlebih dahulu.

Dikutip dari akun Instagram @fakta.indo, insiden pembatalan order gofood kembali menimpa seorang driver ojol disebuah rumah kos Ayahanda Carita Kota Medan, Sumatera Utara pada Senin (1/7/2019) kemarin.

Seorang perempuan malah marah-marah dan menuduh driver ojol penipu.

Parahnya, perempuan ini menolak mentah-mentah order yang sudah dipesannya dari dua driver ojol sekaligus.

Baca Juga: Ngeri, Hantam Belakang Toyota Corolla Cover Bodi Jupiter MX Hilang, Pemotor Tutup Usia

Makanan yang sudah dipesan dibatalkan sepihak dan driver ojol nampak kebingungan siapa yang harus membayar orderan tersebut.

Walaupun sudah dijelaskan, si perempuan terus menolak dan memarahi kedua driver ojol itu.

Kedua driver ojol hanya bisa pasrah saat si perempuan menutup pintu rumahnya dan meninggalkan pesanan di luar.

"Bilang sama Google-nya, kenapa tidak bisa di cancel," teriak si perempuan sambil menutup pintu rumahnya.

Baca Juga: Boros Amat Yamaha NMAX 1 Liter Bensin Terpakai 2,7 Kilometer/Liter

Belum jelas bagaimana kelanjutan orderan yang di cancel tersebut.

Pastinya kedua driver ojol itu harus menanggung kerugian setelah pesanan makanannya enggak dibayar.

Simak videonya dengan klik link di bawah ini:

https://www.instagram.com/p/BzYEj6zg2nC/

 

Source : Instagram.com @fakta.indo
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular