MOTOR Plus-online.com - Motor-motor sekarang rata-rata dilengkapi pengaman pada lubang kunci.
Pengaman ini berupa tutup magnetik sehingga maling susah untuk memaksukkan kunci duplikat atau kunci T.
Penutup magnet ini kebanyakan dipakai di motor matic dan bebek.
Namun yang namanya maling tetap saja punya cara untuk membuka kunci magnetik penutup lubang kunci ini.
Baca Juga: Pengendara Yamaha NMAX Ditutup Terpal di Pinggir Jalan, Tak Bergerak Usai Diseruduk Mobil
Terkuak setelah Unit Reskrim Polsek Ibun, Bandung, Jabar membekuk tiga orang pelaku.
Yakni Gingin Ginanjar (19), Hendra (18) dan Yulham Efendi (18).
Kapolsek Ibun, Iptu Carsono mengungkapkan dalam menjalankan aksinya mereka menggunakan kunci magnet berbentuk unik.
Bentuknya sederhana dan tak mencurigakan, mirip seperti laser untuk mainan anak-anak.
Baca Juga: Skutik Yamaha NMAX Paling Sering Dicuri, Maling Dijamin Pusing Kalau Pasang Kunci Pengaman Ini
Modus ketiga tersangka ini merupakan baru di wilayah hukum Polres Bandung.
"Terkait modus, ini modus baru menggunakan magnet (kunci magnet) sehingga tutup dari kunci motor tersebut tidak rusak," kata Carsono.
KOMENTAR