Driver Ojol Beujek Gratis Sembako Bulanan dan Konsumen Dapat Saldo Rp 50 Ribu

Aong - Kamis, 26 September 2019 | 07:02 WIB
Tribunnews.com
Ojek online Beujek segera meluncur yang menawarkan banyak keuntungan

MOTOR Plus-online.com - Muncul lagi ojek online yang akan jadi pesaing Gojek dan Grab. 

Nama ojek online ini yaitu Beujek yang berasaskan koperasi sehingga menguntungkan bagi driver dan pelanggan.

Peresmian dan peluncurannya akan dihelat di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Sabtu (5/10/2019).

Ketika itu, seluruh cabang Beujek di 33 provinsi juga secara bersamaan memulai operasionalnya menjemput dan mengantar pelanggan.

Baca Juga: Bikin Heboh, Video Anak Sultan Jadi Driver Ojek Online, Pakai Motor Tiga Roda Harga Miliaran

Baca Juga: Wuih, PLN CIlacap Sosialisasikan Motor Listrik ke Driver Ojek Online

Eka Maulana, Ketua Umum Koperasi Beu Abadi Nusantara (Kopban) menjelaskan melalui Beujek banyak keuntungan yang diperoleh driver dan pelanggan.

"Keunggulan bagi driver yang kami sebut wirausahawan gratis pendaftaran, mendapatkan bonus saldo perdana dalam aplikasi sebesar Rp 50.000,-, jaminan kecelakaan dan kehilangan, menjadi bagian anggota koperasi dan tidak ada batas zona lokasi.

Berusaha di Beujek bisa mensejahterahkan pengemudinya karena mereka anggota koperasi kita," papar Eka Maulana, dalam keterangan tertulis Rabu (25/9/2019).

Eka menyebut wirausahawan Beujek akan menerima bonus yang disebut Bonus Tri Beujek, yaitu Bonus harian yang hanya dikenakan bagi hasil 25 hari kalender, 5 dan 6 hari bebas potongan di mana pemotongan secara flat Rp 30.000/hari untuk kota dan provinsi, dan pemotongan flat Rp 15.000,- untuk kota - kabupaten.

Baca Juga: Ojek Online Gaspol Resmi Jadi Pesaing Gojek dan Grab Bike, CEO Gaspol Mengaku Prihatin dan Sedih

Lebih lanjut dia mengatakan, bonus bulanan berupa gratis oli 1 liter, beras 5 kg, minyak goreng 1 liter dan gula pasir 1 liter, Sedangkan bonus tahunan diadakan pemilihan usahawan terbaik, dan wirausahawan mendapatkan bagi hasil tahunan.

Buejek juga memberikan keuntungan bagi pelanggan apabila mendowload aplikasi Beujek, akan menerima saldo sebesar Rp 50.000,- dapat dipergunakan untuk membayar berbagai perjalanannya.

Layanan Aplikasi Beujek terdiri dari Beu Ride, Beu Car, Beu Paket, Beu Foid, Beu Truck, Beu Jago, dan Beu Apotek.

"Pelayanan Beujek Online kini sudah beroperasional di semua provinsi, kami berharap pelayanan ini bermanfaat bagi masyarakat Indonesia," ungkap Eka.

Untuk jadi pelanggan bisa unduh aplikasi Beujek di Playstore.

 

Artikel ini sebelumnya tayang di Tribunnews.com dengan judul: Beujek, Ojek Online Berasas Koperasi Segera Meluncur.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular