Waduh, Gara-gara Demonstrasi Oknum Driver Ojol Tembak Tarif Tanpa Aplikasi, Ongkos Melonjak 3 Kali Lipat

Indra Fikri - Selasa, 1 Oktober 2019 | 15:20 WIB
TRIBUNJAKARTA.COM
Ilustrasi Ojek Online

MOTOR Plus-online.com - Aksi demonstrasi yang terjadi di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta Pusat pada Senin (30/9/2019) memicu memicu aksi tembak tarif oknum pengemudi Gojek.

Hal ini dikarenakan kemacetan serta lumpuhnya angkutan umum di sekitaran Senayan.

Peristiwa tersebut dialami oleh Nila (39) warga Pamulang, Tangerang Selatan.

Karyawati swasta itu mengaku kesulitan untuk mendapatkan ojek online (ojol) usai dirinya turun di Stasiun MRT Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Asyik Nih, Meskipun Masih Jadi Driver Perusahaan Ojol Lain, Tetap Bisa Daftar Jadi Driver Cyberjek Loh

Baca Juga: Bukan Cuma Orderan Misterius di Menara Saidah, Banyak Kisah Mistis Lain Driver Ojol yang Bikin Merinding

Berulang kali dirinya mengajukan permintaan lewat aplikasi Gojek, tidak ada satu pun driver ojek online yang menerima panggilannya.

Namun, beberapa saat kemudian, seorang pengemudi Gojek menghampirinya dan menawarkan diri untuk mengantarnya.

Nila yang semula bersemangat dan menaruh hati kepada pengemudi Gojek justru mengaku kecewa.

Sebab, pria tersebut menawarkan dirinya untuk mengantarnya tetapi tidak menggunakan aplikasi.

Source : Warta Kota
Penulis : Indra Fikri
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular