Honda ADV150 Belum Lama Meluncur, Apakah Oli Mesinnya Sudah Tersedia?

Galih Setiadi - Rabu, 16 Oktober 2019 | 10:50 WIB
Riyanto Prasetyo/GridOto
Skutik Honda ADV150 yang rilis di bulan Juli lalu menggunakan oli mesin yang sama dengan matik Honda lainnya, yaitu AHM SPX-2 Oil 0.8ml.

MOTOR Plus-online.com - Honda ADV150 belum lama diluncurkan, tapi bagaimana dengan olinya? Apakah sudah tersedia?

Jangan takut, meski motor matic penjelajah ini dirilis Juli lalu, oli mesinnya bisa menyesuaikan dengan matik Honda lainnya yang sudah ada.

Adalah AHM Oil SPX-2 dengan kapasistas 0,8 ml, pelumas ciamik untuk skutik Honda ADV150.

Sangat mudah untuk mencari pelicin mesin Honda ADV150 ini, salah satunya ada di sini.

 Baca Juga: Baru Ada, Kekar dan Kokoh Pelek Yamaha NMAX RCB Dipasang di Honda ADV150

Baca Juga: Ini Perbandingan Servis Gratis Yamaha NMAX dan Honda ADV150

AHASS Honda Clara Motor II memberikan saran oli bagi pengguna skutik adventure itu sesuai dengan rekomendasi pabrikan.

"Oli buat ADV sama kayak motor matik kayak BeAT, Vario gitu," buka Firman Nurhakim yang merupakan Partman AHASS Honda Clara Motor II kepada Motorplus Online.

Ia juga menambahkan bahwa oli lebih prioritas, jika dibandingkan dengan spare part fast moving lainnya.

"Oli buat ADV memang bisa disesuaikan, yang penting full sintetik, SPX-2 mesinnya udah premium," ungkapnya.

 Baca Juga: Gagah dan Kekar Honda ADV150 Pakai Ban Besar, Ini Ukuran Maksimal Yang Bisa Masuk

Dilihat dari spesifikasinya, Oli SPX-2 memang bisa disesuaikan dengan Honda ADV150 dan matik Honda lainnya karena kekentalannya sama, yaitu SAE 10W-30.

Selain itu, untuk skutik ini dan matik lainnya harus standar JASO-MB, yaitu standar oli untuk kopling kering yang didesain untuk matik.

Soal harga, Firman mengungkapkan bahwa pihaknya mematok harga sama dengan ketetapan dari AHM.

"Di sini oli ini harganya Rp 56 ribu, memang dari harga AHM-nya begitu," tutupnya.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular