Modalnya Cuma Priwitan, Tukang Parkir Minimarket Sehari Bisa Raup Rp 700 Ribu, Ini Fakta Sebenarnya

Ardhana Adwitiya - Rabu, 25 Desember 2019 | 19:05 WIB
Tribun Jabar/ Siti Masithoh
Ilustrasi parkir di sebuah minimarket

 

MOTOR Plus-Online.com - Bikers pasti sering ke minimarket yang berada dekat rumah.

Franchise minimarket yang menjamur, membuat masyarakat lebih mudah memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Enggak jarang ditemui tukang parkir yang menjaga motor konsumen di minimarket tersebut.

Tapi tahu enggak bro, berapa penghasilan seharinya tukang parkir minimarket?

Baca Juga: Gak Ada Semenit, Video Detik-detik Honda CB150R Lenyap di Mini Market

Baca Juga: Niat Banget Makan Temen, Kunci Diduplikat, Motor Langsung Disikat

Beredar kabar seorang tukang parkir di minimarket mampu mendapatkan Rp 700 ribu seharinya.

Untuk mengecek kebenarannya, reporter MOTOR Plus - Online mendatangi beberapa minimarket di daerah Jakarta Timur dan Bekasi.

Biasanya, tukang parkir di minimarket dibagi menjadi dua shift, yakni pagi-siang, dan sore-malam.

Saat kami tanya, tukang parkir satu shiftnya mampu mendapatkan Rp 50 ribu sampai Rp 70 ribu.

Baca Juga: Asyik, Polri Luncurkan SIM Sekaligus e-Money Bisa Dipakai Belanja di Mini Market, SPBU, Bayar Kereta, Tol dan Lainnya

"Enggak tentu, kalau satu shift doang bisa Rp 70 ribu, kalau seharian full bisa Rp 150 ribu," kata seorang tukang parkir minimarket kepada MOTOR Plus-Online.

Selain itu, tukang parkir minimarket biasanya di kordinasi oleh  ormas atau warga di lingkungan minimarket berada.

"Kalau saya, ada jatah buat 'orang sana' 50%," katanya.

Sementara untuk di Bekasi, tukang parkir sudah di jaga ketat oleh pihak pemkot.

Baca Juga: Target Genjot Pemasukan, Pemkot Bekasi Ambil Alih Parkiran di Minimarket

"Kalau di Bekasi sendiri, saya nyuri-nyuri jaganya, takut diciduk satpol," kata seorang tukang parkir di Bekasi.

Nah, faktanya bedakan kabar simpang siur tukang parkir.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular