Mesin Yamaha NMAX Ngelitik? Ternyata Bukan Karena Bensin, Komponen Ini Penyebabnya

Ahmad Ridho - Kamis, 30 Januari 2020 | 10:49 WIB
Dok MOTOR Plus
Servis Yamaha NMAX.

MOTOR Plus-online.com - Mesin ngelitik atau berisik identik dengan bahan bakar yang kurang bagus kualitasnya.  

Tapi, jika pakai bensin bagus dengan oktan tinggi tetap ngelitik berarti akibat

komponen motor yang sudah mulai aus atau rusak.

Khusus di Yamaha NMAX lama, suara mesin yang mulai enggak halus mesti langsung dicek di bengkel resmi.

Suara ngelitik bisa berasal dari tonjokan keteng yang sudah harus diganti baru.

Komponen yang punya nama resmi Lift Assy Tensioner (LAT) ini punya usia pakai sendiri dan wajib diganti secara berkala.

Baca Juga: Belajar dari Maling, Ini Trik Cepat Mencuri Yamaha NMAX dan Cara Mudah Menangkalnya

Baca Juga: Selisih Rp 1,2 Juta, Ini 5 Fitur Mahal Yamaha All New NMAX 155 2020 Dibanding Model Lama

Biasanya ciri-ciri kalau minta diganti ditandai suara mesin Yamaha NMAX jadi kasar.

"Biasanya kalau Yamaha NMAX yang sudah berumur tonjokan ketengnya minta diganti," kata Iman Maliki pengguna Yamaha NMAX buatan tahun 2015.

Ciri tonjokan keteng sudah minta diganti adalah suara mesin yang tadinya halus tiba-tiba berubah menjadi kasar.

"Gejalanya suara mesin jadi agak kasar seperti gemericik gitu," kata pria yang akrab disapa Iman ini.

Baca Juga: Ratusan Yamaha NMAX Jadi Motor Dinas Pemkab Boyolali, Habiskan Biaya Rp 7 Miliyar

"Sumber suaranya berasal dari bagian mesin blok silinder sebelah kiri," kata Iman yang hobi trackday di Sentul ini.

Suara berasal dari sebelah kiri karena posisi keteng dan tonjokan keteng Yamaha NMAX memang berada disebelah kiri.

Istimewa
Tonjokan keteng Yamaha NMAX dijual Rp 118 ribuan.

"Tonjokan keteng yang sudah lemah biasanya sudah enggak mampu menekan lidahnya," kata Iman.

Biasanya per yang ada di dalam tonjokan ketengnya patah.

Baca Juga: Yamaha NMAX Berubah Total! Body Custom dari Pelat, Sokbreker Depan Upside Down Punya Motor Sport

Alhasil, keteng kendor dan suara mesin jadi berisik.

"Kalau sudah begitu harus diganti tonjokan ketengnya," pungkasnya.

Tonjokan keteng original Yamaha NMAX sendiri dijual Rp 118 ribuan.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular